Kuil Jison-In berada di Kota Kudoyama, Prefektur Wakayama. Dari kota besar Kyoto, butuh perjalanan 2 jam naik kereta untuk tiba di sana (Pongpat Patumsuwon/CNN Travel)
Kuil Jison-In dikenal sebagai tempat memuja payudara. Lihatlah, banyak pajangan, pernak-pernik sampai dekorasi payudara di tiap sudut kuilnya (Pongpat Patumsuwon/CNN Travel)
Di tahun 2015 lalu, seorang dokter datang berdoa ke kuilnya. Dia berdoa agar pasian wanitanya yang terkena kanker payudara bisa sembuh. Bahkan sang dokter meminta petugas kuil untuk memasang pajangan payudara di kuilnya, agar doanya bisa terkabul (Pongpat Patumsuwon/CNN Travel)
Dari situlah, lantas cerita menyebar dan banyak orang yang ikut memasang pajangan payudara di kuilnya. Pihak pengurus Kuil Jison-In sendiri, tidak merasa risih karena itu adalah doa dan harapan tiap orang (Pongpat Patumsuwon/CNN Travel)
Menurut Kepala Kuil Jison-In, Annan, payudara adalah salah satu simbol kelahiran manusia. Semua orang di sini berdoa agar diberi kehamilan yang lancar, mendapat perlindungan dari kanker dan sang ibu memiliki ASI yang sehat (Pongpat Patumsuwon/CNN Travel)