Liburan ke New Orleans, traveler bisa mampir ke Cafe Beignet yang terletak di area French Quarter. Sesuai namanya, kafe ini menjual panganan beignet yang khas New Orleans (Angga/detikTravel)
Di kalangan masyarakat New Orleans, beignet memamg populer dikonsumsi untuk sarapan. Namun jika ingin makan untuk siang hari juga bisa (Angga/detikTravel)
Suasana di dalam Cafe Beignet yang tidak terlalu besar. Suasananya begitu hangat layaknya di rumah atau kedai kopi serupa di Indonesia (Angga/detikTravel)
Beignet merupakan donut khas New Orleans. Selain beignet, traveler juga bisa menikmati kue lain yang tak kalah sedap (Angga/detikTravel)
Aneka roti hingga cookies yang bisa dinikmati sebagai teman makan beignet. Semuanya begitu menggoda untuk dicoba (Angga/detikTravel)
Sekilas kuliner beignet ini mirip dengan odading di Bandung. Bedanya, beignet masih diberi tambahan gula pasir. Beignet dihargai US$ 3,99 (Rp 53.000) sebelum pajak untuk satu porsi yang berisi tiga potong (Angga/detikTravel)
Apabila masih belum kenyang, traveler juga bisa mencoba panganan lain yang tentu tidak kalah sedap (Angga/detikTravel)