Nama gadis ini adalah Taylor Demonbreun. Dia berambisi memecahkan rekor dunia sebagai traveler termuda dan tercepat keliling dunia. Ini saat dia di Machu Pichuu, Peru (trekwithtaylor/Instagram)
Dia berumur 23 tahun dan baru lulus dari Vanderbilt University pada Mei 2017 silam. Ini saat dia di Fontana Trevi, Roma (trekwithtaylor/Instagram)
Demonbreun berambisi untuk tercatat di Guinness World Records sebagai orang termuda yang tercepat keliling 195 negara di dunia. Perjalanannya pun dia mulai pada bulan Juni. (trekwithtaylor/Instagram)
Negara pertama yang dikunjunginya adalah Republik Dominika. Setelah dia mulai menjelajahi wilayah Amerika Selatan, Eropa, dan Asia. (trekwithtaylor/Instagram)
Ini merupakan potret Demonbreun saat berada di depan Freedom Monument, salah satu landmark terkenal di Latvia. (trekwithtaylor/Instagram)
Ini merupakan foto Demonbreun saat berada di Holy Trinity Cathedral of Tbilisi di Georgia. Georgia merupakan negara ke 63 yang dikunjungi Demonbreun. (trekwithtaylor/Instagram)
Demonbreun di Taj Mahal, India. Dia bisa keliling dunia karena dia disponsori oleh hotel-hotel kecil dan restoran yang dia kunjungi di setiap negara. Dia menargetkan menyelesaikan perjalanan ke 195 negara di bulan September. (trekwithtaylor/Instagram)
Sampai awal bulan Maret 2018, Demonbreun telah berkunjung ke negara ke 100 yaitu Swedia. Dia selanjutkan akan berkunjung ke Asia selama 6 Minggu. (trekwithtaylor/Instagram)