Yuyuan Market ini berada di dalam kawasan Yuyuan Garden. Salah satu kawasan yang hampir tidak pernah sepi di Shanghai. detikTravel mampir ke tempat ini minggu lalu.
Bagaimana tidak, para wisatawan bisa membeli suvenir khas China sambil cuci sambil menikmati keindahan arsitektur. Pantas saja kawasan ini selalu dipenuhi oleh wisatawan asing maupun lokal.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seandainya sudah ada yang ditaksir, jangan buru-buru langsung membelinya. Sekadar saran, luangkan waktu sedikit untuk mencari referensi dari toko lain.
Jika sudah mendapatkan harga lebih murah, jangan takut untuk tawar ke harga yang bahkan tidak masuk akal. Taktik terakhir adalah pura-pura untuk pergi dan berharap pemilik toko untuk memanggil kembali.
Contohnya di sebuah toko, ada syal yang dijual dengan harga 240 Yuan. Setelah tawar menawar, si penjual bertahan di angka 100 Yuan. Padahal tidak jauh dari toko itu, syal yang sama dijual seharga 59 Yuan.
Namun lupakan soal harga. Saat berjalan masuk ke Yuyuan Market, kita akan dibuat tak henti berdecak kagum.
Pemerintah setempat mampu menggabungkan pasar dengan arsitektur khas China. Bahkan di dalam pasar ini masih juga terdapat Shanghai City God Temple. Kuil ini dibuat sejak zaman Dinasti Ming dan didedikasikan secara khusus untuk menyembah dewa Cheng Huang Qin Yubo.
(mok/aff)












































Komentar Terbanyak
Fadli Zon: Banten Sudah Maju dan Modern Sebelum Bangsa Eropa Datang
Hotel di Surabaya Jadi Saksi Bisu Pesta Seks 34 Pria, Ini Faktanya
Strategi Baru Bandara Kertajati Melawan Sepinya Penerbangan