Sejumlah taman di Bandung memang tengah di tata untuk menjadi tempat ngumpul anak muda. Tidak hanya dirapikan, bahkan taman kota yang ada juga diberikan tema yang menarik anak muda. Dihimpun detikTravel, Selasa (16/6/2015) berikut 8 taman di Bandung yang ramai anak muda bagian kedua:
5. Taman Film
|
(Facebook)
|
Uniknya, Taman Film dibuat dengan desain menyerupai amphiteater yang umumnya banyak dijumpai di luar negeri. Di salah satu sisinya juga dibangun layar besar yang berfungsi untuk memutarkan film nasional hingga internasional.
Alas tamannya pun dibuat dengan menggunakan karpet hijau sintesis yang dapat dipakai untuk duduk lesehan. Secara kapasitas, Taman Film juga dapat menampung hingga 500 orang. Jangan heran jika menjumpai acara diskusi atau pemutaran film yang ramai anak muda.
6. Taman Musik Centrum
|
(Twitter)
|
Sebelum menjadi Taman Musik Centrum seperti sekarang, taman tersebut menjadi tempat nongkrong anak SMAN 5 Bandung untuk berolahraga , berkumpul, dan bermain musik. Setelah dijadikan Taman Musik, sering digelar pertunjukan musik dari band biasa hingga terkenal secara cuma-cuma alias gratis.
Namun jika seandainya ingin tampil di Taman Musik Centrum, Anda perlu terlebih dulu meminta izin dari pihak kepolian dan pengelola taman. Maksudnya agar jadwal tampil tidak bentrok dengan band lain yang juga ingin manggung.
Tapi tidak hanya untuk bermain atau mendengarkan musik, taman tersebut juga nyaman dipakai untuk nongkrong. Soalnya taman tersebut juga ditumbuhi oleh pohon rindang yang sejuk dan hijau.
7. Taman Hewan
|
(Disparbud Jabar)
|
Taman Hewan juga dilengkapi dengan sejumlah fasilitas khusus untuk binatang, seperti alat ketangkasan hewan, jogging track, hingga kandang hewan. Bahkan disediakan juga toilet khusus bagi hewan peliharaan.
8. Taman Persib
|
(Disparbud Jabar)
|
Di Taman persib terdapat dua buah dua buah lapangan mini dengan rumput sintetis yang masing-masing berukuran 16 x 26 meter, serta jaring-jaring yang membatasi lokasi lapangan Taman Persib.
Asyiknya, siapapun diizinkan untuk bermain sepak bola secara gratis. Tapi, Anda harus terlebih dulu mengiris izin ke pihak pengelola jika ingin bermain bola di taman tersebut. Bagi anak muda yang cuma ingin nongkrong, disediakan pula WiFi gratis di Taman Persib. Pokoknya komplit deh.
Halaman 3 dari 5












































Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Melawai Plaza: Markas Perhiasan Jakarta yang Melegenda Itu Tak Lagi Sama
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru