Jelajahi Kota Tua Shanghai yang Mempesona
Selasa, 18 Agu 2020 09:49 WIB

Lena Ellitan
Jakarta - Lishui Road adalah kawasan yang bisa dikatakan sebagai Old Street Shanghai. Lingkungannya mencerminkan tradisi budaya Shanghai dulu dan sekarang.Saya tidak memiliki waktu lama untuk singgah di Shanghai. Walalupun hanya 24 jam singgah di salah satu kota terbesar di China ini, pastinya sebagai pejalan tidak akan menyia-nyiakan waktunya.Salah satu daya tarik kota besar di manapun bagi saya adalah kawasan kota lamanya. Di kawasan ini kita dapat merasakan bagaimana dulunya kota besar ini berawal. Lishui Road adalah sebuah kawasan yang bisa dikatakan sebagai Old Street Shanghai yang keindahaannya boleh disandingkan dengan keindahan kota lama di dunia.Sore hari di kota Shanghai, China, sebelum terbang malam harinya menuju Kuala Lumpur saya memang berniat untuk mengunjungi kawasan kota tua di Shanghai, karena semalam sudah menghabiskan waktu di sekitar The Bund dan pagi harinya sudah menghabiskan waktu untuk kuliner di sekitar Nanjing East Road.Sore itu,ΓΒ kawasan sekitar Lishui masih terlihat ramai. Banyak pejalan kaki yang menyeberang, selain itu pun beberapa pengunjung masih bergerombol di depan sebuah pusat perbelanjaan. Deretan pertokoan serta bangunan-bangunan di kawasan ini memang memiliki artitektur khas Tiongkok masa lalu, yang mengingatkan saya pada film-film drama China masa lalu.Walaupun kawasan ini Old Street di Shanghainamun lingkungannya begitu bersih, apik dan terpelihara. Sepertinya setiap orang di sini begitu memiliki rasa tanggung jawab dalam persekitaran kawasan. Oleh karena itu, walaupun banyak orang berlalu-lalang setiap hari, tidak membuat pesona kawasan ini pudar dimakan jaman. Jalan-jalan dan menghabiskan waktu di kawasan ini memang seakan membuat kita kembali ke masa lalu.Kawasan Lishui Road merupakan salah satu kawasan Old Street Shanghai juga memiliki pasar seni khas China. Kedai-kedai yang mulai buka di siang hari hingga malam sekitar pukul 21.00 WIB, tidak sedikit yang menawarkan beraneka macam cinderahati seperti halnya pasar seni pada umumnya.ΓΒ Kota Tua juga merupakan rumah bagi bangunan bersejarah. Sejarah panjang dan adat istiadat unik dapat ditemukan di dalamnya. Semua yang ada mencerminkan cara hidup dan tradisi budaya orang Shanghai dulu dan sekarang. Jika berkunjung ke Shanghai jangan lupakan kawasan kota tuanya yang mempesona.
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Prabowo Mau Borong 50 Boeing 777, Berapa Harga per Unit?
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari Trump: Kita Perlu Membesarkan Garuda