Ada Menara Belanda di Jatinangor, Anak Unpad Tahu Nggak?
Kamis, 26 Sep 2019 17:37 WIB

Rohmatulloh
Jakarta - Di Jatinangor, ada sebuah bangunan menara peninggalan Belanda bernama Menara Loji. Anak UNPAD ada yang tahu dan pernah ke sini?Bangunan bersejarah Menara Loji menjadi penanda aktifitas berkebun para pekerja kebun milik orang kaya Belanda. Bangunan ini menjadi saksi betapa majunya perkebunan di Jatinangor pada masa itu.Sekarang, bangunan yang sudah tidak ada loncengnya, namun masih terlihat asli dan layak untuk dijadikan destinasi domestik bagi para Traveler.Bagi traveler yang sering berpergian ke Jawa melalui perlintasan jalan Jatinangor-Sumedang, mungkin belum banyak yang mengetahui adanya situs bersejarah peninggalan perkebunan milik orang kaya Belanda pada saat itu, yaitu Menara loji.Menara bersejarah ini pada saat itu memiliki fungsi utama untuk memandu aktifitas pekerja kebun teh dan karet. Atau mungkin saja ada maksud lainnya dari pemilik kebun membuat menara tersebut misalnya sebagai penanda kota Jatinangor.Bangunan bersejarah ini masih seperti aslinya walaupun sudah tidak ada loncengnya dan yang terletak di sebelah kiri jalan arah ke Sumedang. Pada saat itu, jalan ini dikenal sebagai lintasan jalan Raya Pos (De Grote Postweg) yang dibangun oleh Deandels.Sebagai patokan atau acuan yang mudah dikenal bagi Traveler untuk menuju ke sana, patokannya adalah Kampus Universitas Padjadjaran (Unpad) dan Institut Teknologi Bandung (ITB), serta di depan gedung Pusat Air dan Sanitasi Darurat Palang Merah Indonesia (PMI).Pertama kali kami berkunjung ke Menara Loji karena rumah kami juga lumayan dekat dengan bangunan tersebut, lokasinya belum rapi dan tertata seperti sekarang ini yang sudah ada taman lengkap dengan bangku dari batu serta tulisan 'TAMAN LOJI' yang bisa dijadikan lokasi untuk mengambil foto.Pada saat sekitar tahun 2013, yang kami ketahui masih dijadikan lokasi untuk pasar dadakan atau Paun (Pasar Unpad) setiap akhir pekan atau hari ahad. Namun pada akhir 2014, Taman Loji sudah kembali tertata rapi seriring telah diresmikan dan masih terbuka untuk umum hingga saat ini.Ke depannya kawasan sekitar Menara Loji mungkin akan ramai karena tidak jauh dari lokasinya sedang dibangun jalan tol Cisumdawu (Cileunyi-Sumedang-Dawuan).Janga lupa berkunjung ke Menara Loji bagi traveler yang sedang melintasi Jatinangor.
Komentar Terbanyak
Prabowo Mau Borong 50 Boeing 777, Berapa Harga per Unit?
Skandal 'Miss Golf' Gemparkan Thailand, Biksu-biksu Diperas Pakai Video Seks
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari AS, Garuda Ngaku Butuh 120 Unit