Berkunjung ke Masjid Termegah di Dunia
Senin, 26 Agu 2019 11:13 WIB

Malinda Sari Sembiring

Jakarta - Jika berkunjung ke Abu Dhabi, di Uni Emirat Arab jangan melewatkan Sheikh Zayed Mosque. Inilah salah satu masjid termegah di dunia dengan pengalaman spiritual dan arsitektur yang memukau.Pertama kali mengunjungi Abu Dhabi, United Arab Emirates (UAE), hari pertama setibanya di Abu Dhabi, lokasi pertama yang saya kunjungi adalah Masjid Sheikh Zayed. Bukan cuma rumah ibadah, tapi menawarkan pemandangan arsitektur yang luar biasa. Tak salah banyak yang menyebut masjid ini sebagai salah satu yang termegah di dunia. Berikut perjalanan yang saya lakukan kala menyambangi masjid ini.Sheikh Zayed Mosque terletak di ibukota UAE, Abu Dhabi. Akses menuju masjid dapat ditempuh dengan taksi atau transportasi online. Kebetulan saya pergi bersama saudara yang telah menetap lama di Abu Dhabi. Setibanya di lokasi, kami masuk melalui pintu yang dijaga ketat seperti hotel bintang lima. Selain tentu pemeriksaan barang bawaan, pengunjung juga diperhatikan apakah menggunakan pakaian yang menutup tubuh atau tidak, jika dianggap tidak sesuai, petugas akan dengan senang hati meminjamkan abaya yang dapat langsung dipakai oleh pengunjung secara gratis.Saat memasuki areal masjid, setiap orang harus melakukan registrasi untuk mengambil tiket masuk yang juga gratis. Setelah dinyatakan dapat memasuki areal masjid, pengunjung diharuskan jalan melewati lorong yang panjang untuk mencapai bagian depan dari masjid. Lorong yang panjang dan perjalanan yang dirasa jauh itu sangat wajar, mengingat masjid ini dibangun di atas lahan seluas 12 hektar dengan bangunan mencapai 290 x 420 meter.Setibanya di depan pintu masuk masjid, sejujurnya saya bingung ingin melihat bagian mana dahulu karena semua bagian dari masjid ini sangat indah dan istimewa, apalagi terdapat sekitar 82 kubah dengan berbagai ukuran yang membuat perjalanan sehari tak akan cukup mengitari tiap sisi masjid ini.Di depan masjid ini terdapat kolam luas dengan air jernih, namun tidak satu pun wisatawan dapat mendekat atau duduk di sisi kolam karena terdapat larangan untuk mendekati pinggiran kolam dan petugas yang berjaga-jaga di sekitar masjid, mereka siap mengingatkan wisatawan yang kadang masih ingin mendekati kolam.Memasuki bagian dalam masjid terdapat areal luas yang dapat digunakan untuk salat, namun bagi wisatawan tidak diperkanankan masuk lebih jauh karena masjid tetap diperuntukkan bagi umat yang ingin beribadah. Pun demikian, hal ini tak menghalangi wisatawan hadir, tepat ketika saya tiba di Abu Dhabi, tercatat penyanyi kelas dunia Camilla Cabello mengunjungi Sheikh Zayed Mosque. Tentu ini jadi bukti kalau masjid ini telah memukau tak hanya umat islam tapi berbagai turis yang datang ke Abu Dhabi.Menginjakkan kaki di Sheikh Zayed Mosque merupakan pengalaman luar biasa bagi saya yang baru pertama kali keluar negeri dan berkesempatan langsung ke UAE, negara yang kini dikenal akan kemewahan dan destinasi liburan kelas dunia. Tak hanya Abu Dhabi yang wajib dikunjungi ketika di UAE, Dubai merupakan kota penting yang tak kalah luar biasa.Jika diberi kesempatan berwisata ke Dubai, saya ingin mengunjungi landmark dan lokasi-lokasi luar biasa seperti Burj Khalifa bangunan tertinggi di dunia, Dubai Frame yang dibangun sangat besar dan indah, lalu ada pula Palm Jumeirah yang bentuk pulaunya seperti pohon palem berisi bangunan dan rumah mewah para artis kelas dunia. Selain itu, yang bikin saya ingin kembali ke UAE, khususnya Dubai adalah kecanggihan yang luar biasa seperti masuk tol tanpa perlu pindai kartu karena mereka punya sistem radar, lalu tata krama pengemudi yang memelankan mobil beberapa meter ketika pejalan kaki menyeberang jalan.Belum lagi pemandangan jalan yang dipenuhi Ferrari, Lamborghini, Mercedes Benz yang dikemudikan sebagai kendaraan sehari-hari. Perjalanan Dubai akan sangat mengubah pandangan saya tentang bagaimana harusnya kita memiliki standar hidup yang nyaman sehingga memacu kita untuk berusaha lebih keras lagi, bukan menyamakan gaya hidup seperti di Dubai tapi belajar untuk maju seperti Dubai. Dream destination ini tentu akan sangat luar biasa jika menjadi kenyataan, semoga. Apalagi Oktober merupakan awal musim dingin di Dubai sehingga sangat tepat untuk melakukan kunjungan.
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Viral Keluhan Traveler soal Parkir Jakarta Fair 2025: Chaos!