Weekend Menantang di Yogya, Main Kayak di Sungai Opak!
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Weekend Menantang di Yogya, Main Kayak di Sungai Opak!

Yogaku Puspita Rini Sagal - detikTravel
Jumat, 26 Okt 2018 12:05 WIB
loading...
Yogaku Puspita Rini Sagal
Wisata Sungai Opak
Main kayak
Menyusuri sungai naik kayak
Menjajal memanjat tebing
Sungai ini cocok buat traveler pecinta olahraga air
Weekend Menantang di Yogya, Main Kayak di Sungai Opak!
Weekend Menantang di Yogya, Main Kayak di Sungai Opak!
Weekend Menantang di Yogya, Main Kayak di Sungai Opak!
Weekend Menantang di Yogya, Main Kayak di Sungai Opak!
Weekend Menantang di Yogya, Main Kayak di Sungai Opak!
Jakarta - Sungai Opak mengalir di DI Yogyakarta. Objek wisata ini cocok buat traveler yang gemar olahraga air, misalnya saja kayak.Sungai Opak adalah salah satu tempat penghilang penat bagi para pecinta olahraga air, termasuk aku dan teman-teman. Kayak, renang jeram, atau mencoba panjat tebing sederhana merupakan kumpulan tantangan wajib cobanya.Beberapa kali temanku membagikan keseruan mereka lewat sosial media. Tidak tahan melihat asyiknya mereka berinteraksi dengan Kali Opak, akhirnya aku memutuskan untuk terbang dari Batam menuju Surabaya, lalu ke Jogja.Setelah tiba di Jogja dan menentukan waktu yang tepat, langsung saja kami menuju salah satu titik temu di Kali Opak. Kali yang berhulu di Merapi dan bermuara di Pantai Samas ini memang eksotis. Segera saja inflatable kayak yang kami bawa dikembangkan. Dayung, pelampung dan tempat duduknya pun disiapkan.Mengarungi Patahan OpakTentu kita masih ingat gempa dahsyat yang mengguncang Jogja tahun 2006 silam. Gempa yang meluluhlantakkan ribuan rumah tersebut disinyalir terjadi akibat akivitas Patahan Opak. Sejak peristiwa itu, Patahan Opak ini jadi kondang. Patahan ini memisahkan dataran tinggi di wilayah Wonosari dengan dataran rendah Sleman dan sekitarnya. Berada persis di atas patahan inilah mengalir Kali Opak.Ketika berkayak kemarin, kami menyusuri bagian hulu agak tengah dari Kali Opak. Karakter sungai yang tidak terlalu lebar dengan dinding-dindingnya yang indah seperti lempengan batu memanjang yang dipahat menjadi suguhan utama. Bebatuan unik inilah yang mungkin merupakan lapisan batuan Merapi muda.Jika air deras, batuan-batuan bertumpuk di dasar kali akan membentuk jeram-jeram menantang. Melewatinya satu-persatu benar-benar menjadi pengalaman seru.Lompat atau Panjat TebingnyaKayak terus didayung, jeram-jeram dilewati. Ketika sampai di tempat yang agak tenang, para pemancing ramah akan melempar senyumnya. Tak hanya itu, kata temanku, Kali Opak juga jadi tempat anak-anak sekitar menghabiskan masa kecilnya. Mereka suka berenang, lompat dan memanjat tebingnya sampai lupa waktu. Pemandangan-pemandangan seperti itu tentu sudah jarang ditemui sehingga aku merasa beruntung sekali.Sembari menyusuri kali, beberapa tebing mencuri perhatian. Kami pun berhenti dan mencoba memanjatnya. Tidak terlalu tinggi, tapi lumayan untuk menjajal kekuatan tangan, keseimbangan tubuh dan kreativitas kami.Seperti anak-anak kecil tadi, kami mencoba bermain-main di sana. Aku gagal memanjat dan jatuh ke air, sementara temanku hanya sanggup sampai salah satu ceruk di dinding tebing, lalu mati langkah dan memutuskan lompat ke kali saja.Lompatan demi lompatan diiringi gelak tawa dan suara-suara saling menyemangati. Ledekan-ledekan jenaka muncul menambah renyah petualangan kami. Saking serunya, kami sampai lupa waktu. Jika perut tak protes minta diisi, mungkin kami tak akan pulang hari itu.Kali Opak memang menawan, begitu alami dan sederhana. Aku berharap Kali Opak akan tetap seperti itu. Jadi tempat bermain anak-anak, tempat berpetualang bagi para petualang dan jangan lupa, Kali Opak juga habitat bagi berang-berang sungai. Maka dari itu, siapa saja yang nanti berkunjung ke sana agar bisa menjaga keindahannya.
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads