Bertemu Artis di Madame Tussauds Hong Kong

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Bertemu Artis di Madame Tussauds Hong Kong

Widiarini - detikTravel
Selasa, 12 Apr 2016 14:45 WIB
Bersama patung Robert Pattinson
Diculik Hulk, aaarrgghhhh
Lorong pengetahuan bagaimana cara patung dibuat
Patung Lilin Amitabh Bachchan
Berpose dengan Albert Einstein
Bertemu Artis di Madame Tussauds Hong Kong
Bertemu Artis di Madame Tussauds Hong Kong
Bertemu Artis di Madame Tussauds Hong Kong
Bertemu Artis di Madame Tussauds Hong Kong
Bertemu Artis di Madame Tussauds Hong Kong
Jakarta - Traveling ke Hong Kong, sempatkan mampir ke Museum Madame Tussauds. Banyak patung lilin selebriti dan tokoh terkenal, turis pun bebas berfoto di sana.Madame Tussauds Hong Kong yang merupakan salah satu jaringan Madame Tussaud di beberapa tempat di belahan dunia dan terletak di The Peak Tower ini, menawarkan hiburan dan pengalaman yang imajinatif bersama para selebritas dalam bentuk patung lilin.Di sini Anda akan dibuat terpana dengan lebih dari 100 patung lilin yang menjadi koleksi Madame Tussauds Hong Kong. Kita bebas selfie atau berfoto dengan berbagai gaya oleh hampir semua karakter di sana.Agar pengunjung tidak bosan, pengelola membagi menjadi 11 tema berbeda di setiap area, yakni Hong Kong Glamour, Royal Family, Historical and National Heroes, TV Studio, World Premiere, Kung Fu, K-Wave, The Champions, Authentic History, Music Icons and Fantasy Kingdom.Tidak hanya dengan tokoh-tokoh nyata saja, mereka juga menyediakan beberapa karakter animasi virtual dan karakter superhero. Sebut saja Spiderman, Hulk, Doraemon, Three Little Pig dan lainnya.Buat pengunjung yang mau membeli suvenir khas Madame Tussauds jangan khawatir karena mereka menyediakan toko suvenir. Jika menginginkan yang lebih unik lagi, pengunjung dapat memilih cetakan tangan dari lilin. Caranya dengan mencelupkan tangan Anda sebatas pergelangan ke dalam cairan lilin dan kemudian ditunggu beberapa saat. Hasilnya bagus!
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads