Tanjung Benoa, Pusatnya Olahraga Air di Bali

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Tanjung Benoa, Pusatnya Olahraga Air di Bali

Anggi Agistia - detikTravel
Rabu, 28 Okt 2015 11:20 WIB
loading...
Anggi Agistia
Pantai Tanjung Benoa
Parasailing
Pantai Tanjung Benoa
Pantai Tanjung Benoa
Pantai Tanjung Benoa
Tanjung Benoa, Pusatnya Olahraga Air di Bali
Tanjung Benoa, Pusatnya Olahraga Air di Bali
Tanjung Benoa, Pusatnya Olahraga Air di Bali
Tanjung Benoa, Pusatnya Olahraga Air di Bali
Tanjung Benoa, Pusatnya Olahraga Air di Bali
Jakarta - Bali memang dianugerahi begitu banyak pantai yang cantik. Jika traveler ingin mencoba aneka olahraga air, Tanjung Benoa merupakan tempat yang tepat untuk didatangi.Berjarak sekitar 20 km dari arah Kuta. Saat menuju ke Tanjung Benoa saya memilih menggunakan jalur tol Bali yang memang memperbolehkan untuk dilewati sepeda motor. Walaupun angin bertiup cukup kencang, tapi pengalaman lewat tol ini jadi keasikan tersendiri. Menikmati semilir angin, pemandangan laut, kapal, bergantian sepanjang jalan.Menuju kawasan Tanjung Benoa, traveler akan melewati banyak hotel dan resort di bagian kiri kanan jalan. Masuk ke kawasan ini tidak dikenakan biaya. Namun jika ingin mencoba watersportnya, traveler harus masuk ke salah satu tempat yang berjajer sepanjang pantai menyediakannya.Saat kemari saya melihat orang-orang ramai bermain parasailing. Untuk menikmati permainan ini, pengunjung dikenakan biaya 150 ribu rupiah dengan durasi permainan selama kurang lebih 5 menit dalam 3 putaran.Selain parasailing, banyak juga aneka permainan lain yang tersedia di sini. Beberapa di antaranya ada banana boat, jet ski, flying fish, dan masih banyak lagi. Β Langit yang cerah, air laut yang tenang kebiruan, dan aneka hiburan yang tersedia, menjadikan Tanjung Benoa sebagai salah satu tempat yang wajib dikunjungi saat berkunjung ke Bali lho d'Travelers!Β Β 
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads