Tempat Kemping yang Asyik Untuk Akhir Pekan di Cibodas
Jumat, 13 Feb 2015 10:20 WIB
Muhammad Catur Nugraha
Jakarta - Bumi Perkemahan Mandalawangi di Cibodas, Jawa Barat menawarkan area perkemahan asri yang dekat dengan danau dan air terjun. Di sini Anda bisa kemah bersama teman-teman sambil wisata alam. Cocok sebagai destinasi akhir pekan!Saya pernah kemah ceria di Bumi Perkemahan Mandalawangi bersama teman-teman dari komunitas Backpacker Bogor. Dari Jakarta, saya menuju Terminal Baranangsiang lalu jalan kaki sampai depan Masjid Raya Bogor.Saya pun bertemu dengan teman-teman yang sudah sampai duluan di sana. Ternyata ada juga seorang bule asal Jerman yang ikutan kemping.Kami berangkat ke Cibodas naik mobil tujuan Cianjur. Waktu itu biayanya Rp 15.000. Sekitar 2 jam kami sudah sampai di pertigaan Cibodas. Perjalanan agak lama karena terkena macet di beberapa ruas jalan, terutama ketika melewati pasar.Dari pertigaan, kami naik angkot menuju Cibodas dengan biaya Rp 3.000. Setibanya di depan pintu masuk Bumi Perkemahan Mandalawangi, kami membayar biaya masuk Rp 25.000 untuk biaya berkemah. Jika hanya ingin berkunjung tanpa kemah, biayanya Rp 11.000.Pada saat kami mencari tempat untuk mendirikan tenda, hujan turun dengan begitu derasnya. Kami berteduh di sebuah gazebo berukuran kecil. Setelah hujan reda kami baru bisa mendirikan tenda dan beristirahat.Keesokan paginya cuaca begitu cerah. Kami pun merasakan indahnya Bumi Perkemahan Mandalawangi ini. Nuansa alamnya masih segar, sejuk dan indah. Di sini ada danau, air terjun dan sungai. Fasilitasnya juga lengkap, ada perahu, alat kemping, mushola dan lain-lain.Selain menikmati nuansa di Mandalawangi, kami juga trekking menuju air terjun Cibeureum. Untuk bisa sampai ke air terjun ini dibutuhkan waktu sekitar 1 jam.Di sana kami begitu menikmati suasana air terjun yang saat itu aliran airnya sangat deras. Puas menikmati air terjun, kami kembali ke tempat kemah untuk membereskan tenda dan barang bawaan. Kemudian kami pulang ke rumah masing-masing.












































Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang