Keren! Pantai di Bali Ini Punya Lift
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Keren! Pantai di Bali Ini Punya Lift

Viscreaaam - detikTravel
Kamis, 21 Agu 2014 18:25 WIB
loading...
Viscreaaam
Pantai yang tersembunyi
Anak tangga menuju Pantai Kandara
Suasana pantai yang masih alami
Pantai ini masih sepi wisatawan
Gubuk milik penduduk
Keren! Pantai di Bali Ini Punya Lift
Keren! Pantai di Bali Ini Punya Lift
Keren! Pantai di Bali Ini Punya Lift
Keren! Pantai di Bali Ini Punya Lift
Keren! Pantai di Bali Ini Punya Lift
Jakarta - Ini adalah salah satu pantai di Bali yang masih jarang dikunjungi turis domestik maupun luar negeri. Pantai resor Karma Kandara, terletak di daerah Bali Selatan. Akses turun ke pantainya menggunakan tangga hingga lift.Untuk mengunjungi pantai ini setiap pengunjung membayar Rp 250 ribu/orang. Terdapat dua jalur alternatif, yaitu menggunakan lift yang disediakan oleh petugas resor dan satu lagi dengan cara manual, yaitu dengan menuruni anak tangga yang lumayan cukup banyak.Bagi para wisatawan yang tidak mau susah-susah turun ke pantai satu ini, bisa menggunakan lift yang disediakan di tempat. Sedangkan untuk yang menuruni anak tangga secara manual bisa juga dilakukan.Untuk pemandangan yang ada di pantai ini, jauh lebih indah dan lebih sepi dibanding pantai-pantai di Bali kebanyakan, yang selalu ramai akan pengunjung.Sehingga para wisatawan pun bisa dengan puas menikmati setiap sudut pantai ini. Tidak usah khawatir, di Pantai Karma Kandara juga terdapat resort serta pub yang ada di pinggir pantai.Bagi para wisatawan yang ingin berlibur di pantai yang privat, pantai ini sangat cocok buat mereka. Selamat berlibur!
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads