Ada Hujan 'Permen' di Barcelona Saat Musim Semi
Rabu, 03 Sep 2014 18:43 WIB
Mahesa.krishna
Jakarta - Saat mulai semi tiba di Gracia, Barcelona, terjadi hujan lokal. Bukan air yang jatuh ke bumi, tapi permen! Ratusan orang dan anak-anak kecil, menyiapkan payung untuk mendapatkan permen sebanyak-banyaknya. Penasaran?Festival hujan permen ini adalah Fiesta (Pesta) yang memperingati Sant Medir. Khususnya di daerah Gracia, Barcelona, pawai kendaraan terbuka, kereta kuda, parade drumband, dan kembang api meramaikan rangkaian hujan permen ini.Berpusat di Jalan Gran de Gracia, ratusan anak - anak dan orang tuanya telah bersiap dengan payung, tas kresek besar, dan benda lain yang sekiranya bisa menampung permen.Jangan disangka hujan permen ini terjadi karena alam. Hujan permen ini terjadi karena ada puluhan orang yang melemparkan permen dari belasan truk yang berpawai pada Fiesta Sant Medir ini. Seru sekali!Berbeda dengan La Tomatina Festival, dimana penonton adalah korban dari "serangan" pelempar tomat dari atas truk. Pada fiesta ini, para pelempar tidak serta merta melemparkan permen kepada masyarakat yang menonton.Acara dimulai dari halaman kantor camat. Diawali dengan alunan musik drum dan perkusi, kemudian ada castalles (menara manusia), serbuan kembang api, dan petasan dari para pemuda. Acara dilanjutkan dengan pawai kendaraan hias dan bagi - bagi permen di lingkungan Gracia.Ayo, kapan lagi merasakan menggunakan payung untuk berlindung dari serbuan hujan permen?












































Komentar Terbanyak
Koster: Wisatawan Domestik ke Bali Turun gegara Penerbangan Sedikit
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Koster Akui Jumlah Wisatawan Domestik ke Bali Turun di Libur Nataru