Arnhem, Taman Mini Ala Belanda

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Arnhem, Taman Mini Ala Belanda

azizah hapsari - detikTravel
Senin, 12 Mei 2014 13:16 WIB
loading...
azizah hapsari
Cafe, kincir angin dan sungai buatan
Model kereta api pengangkut barang
Keluarga Belanda zaman tahun 60-an, model adalah patung
Anak-anak menimba air dengan kerekan
Berbagai macam celengan
Arnhem, Taman Mini Ala Belanda
Arnhem, Taman Mini Ala Belanda
Arnhem, Taman Mini Ala Belanda
Arnhem, Taman Mini Ala Belanda
Arnhem, Taman Mini Ala Belanda
Jakarta - Kalau ingin mengenal Belanda dari segala zaman, wisatawan bisa datang ke Museum Open Air Arnhem. Museum ini dibuka bagi turis yang mau mengenal asal-usul Belanda dari masa ke masa, seperti halnya Taman Mini di Indonesia.Museum Open Air Arnhem ini merupakan salah satu dari dua museum di Belanda yang sebaiknya tidak Anda lewatkan jika berkunjung di Belanda. Begitu kata salah satu teman Belanda saya. Museum ini berdiri sejak tahun 1912 dan terletak di Countryside, Kota Arnhem. Luasnya 44 ha yang berisi bangunan di Belanda dari berbagai kota dan zaman.Di sini Anda bisa berjalan mengelilingi museum jika ingin menikmati setiap detailnya. Namun tentu saja akan membutuhkan waktu yang lebih lama. Tapi jika Anda hanya mempunyai waktu terbatas, museum juga menyediakan trem gratis yang berhenti di setiap shelter kawasan objek wisata.Museum Open Air menceritakan sejarah Belanda melalui koleksi bangunan mulai dari model rumah di Belanda dari zaman ke zaman, bentuk rumah sakit, pabrik pembuatan selai dan bir, kereta kuda dan kereta api, peternakan sapi, kuda, kambing. Sampai pada koleksi benda-benda lawas seperti berbagai macam money box (celengan), kertas kado, berbagai model cerutu, radio dan sebagainya.Selain itu disediakan tempat bermain dan belajar untuk anak-anak. Seperti praktek memerah susu sapi (bukan sapi betulan), menimba air dengan kerekan, memberi makan kambing, ayam dan angsa, serta berdayung menyusuri sungai-sungai kecil buatan. Museum Open Air Arnhem sangat cocok untuk liburan keluarga. Saya bermimpi ada museum seperti ini di Indonesia.
Hide Ads