Jalan-jalan ke Muntilan, Bisa Beli Stupa Candi Borobudur
Minggu, 23 Jun 2013 15:30 WIB

IGNATIUS ARDIYANTO ADI
Jakarta - Sebelum tiba di Candi Borobudur, traveler yang berangkat dari Yogyakarta akan melalui Muntilan. Berhentilah sebentar dan temukan kerajinan batu khas di sana.Muntilan adalah sebuah kota yang berada di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Letaknya sekitar 25 km dari Yogyakarta dan berada di jalur propinsi yang menghubung Kota Semarang, Magelang dan Yogyakarta.Salah satu produk khasnya adalah kerajinan dari batu. Wisatawan bisa menemukan kerajinan ini di sepanjang Jalan Raya Muntilan. Di sana, ada banyak sanggar yang membuat kerajinan batu, seperti patung, relief, cobek, lumpang, dan lain-lain.Orang-orang di daerah ini memang sangat menguasai seni memahat batu sejak zaman dulu. Candi Borobudur yang sampai sekarang berdiri kokoh adalah bukti keahlian mereka.Apalagi, letak kota yang masih berada di aliran gunung berapi, menjadi berkah bagi warga Muntilan. Terang saja, batu-batu gunung yang terbawa dari erupsi Gunung Merapi jadi tersedia, dan ini adalah bahan bagus untuk kerajinan batu.Datang ke sana, wisatawan akan bertemu dengan para pengrajin seni ukir batu ini. Merela selalu siap mengerjakan pesanan Anda.Jadi, jangan lupa singgah jika Anda melewati daerah ini. Percantik rumah dengan kerajinan batu khas Muntilan.
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Prabowo Mau Borong 50 Boeing 777, Berapa Harga per Unit?
Bandara Kertajati Siap Jadi Aerospace Park, Ekosistem Industri Penerbangan