13 Jam Naik Motor Trail Demi Surga Kecil di Ciamis

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

13 Jam Naik Motor Trail Demi Surga Kecil di Ciamis

Dedy Kopola - detikTravel
Rabu, 06 Mar 2013 13:15 WIB
loading...
Dedy Kopola
Cantiknya sunset di Pangandaran
Sang Merah Putih berkibar di langit Pangandaran
13 Jam Naik Motor Trail Demi Surga Kecil di Ciamis
13 Jam Naik Motor Trail Demi Surga Kecil di Ciamis
Jakarta - Pantai Pangandaran adalah surga kecil di Ciamis, Jawa Barat. Pantai ini punya alam cantik dan ombak yang menantang peselancar dunia. Jadi demi bisa sampai di sana, 13 jam perjalanan dengan motor trail seperti tak jadi masalah.Saat itu saya berangkat pukul 22.15 WIB dari Kota Depok. Walaupun masih sama-sama di Jawa Barat, perjalanan Depok-Pangandaran bukan perkara mudah untuk dilalui, apalagi menggunakan sepeda motor trail.Saya mengambil rute jalan pintas melewati Bogor, Bandung, Garut, dan Tasikmalaya tanpa masuk dulu ke Kota Ciamis. Kondisi jalannya juga tidak semuanya baik. Selain naik-turun dan berkelok, ada juga aspal yang rusak hampir 20 km. Jadi butuh cukup kerja keras mengendarai motor trail dalam perjalanan kali ini.Pukul 12.00 WIB, akhirnya saya sampai di Pantai Pangandaran. Perjalanan jauh yang melelahkan akhirnya tuntas terbayar dengan alam yang luar biasa.
Hide Ads