4 Destinasi Wajib Untuk si Penantang Adrenalin

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

4 Destinasi Wajib Untuk si Penantang Adrenalin

Putri Rizqi Hernasari - detikTravel
Senin, 11 Jun 2012 15:00 WIB
loading...
Putri Rizqi Hernasari
Pegunungan Himalaya (globalgrasshopper.com)
Trek Kingda Ka (amusementparksoftheworld.com)
Jalan Transfagarasan (cnngo.com)
Buaya Amazon (globalgrasshopper.com)
4 Destinasi Wajib Untuk si Penantang Adrenalin
4 Destinasi Wajib Untuk si Penantang Adrenalin
4 Destinasi Wajib Untuk si Penantang Adrenalin
4 Destinasi Wajib Untuk si Penantang Adrenalin
Jakarta - Wisata minat khusus memang tengah marak di kalangan traveler, terutama yang memacu adrenalin. Jika Anda salah satu pecinta wisata yang ini, cobalah datang ke 4 tempat berikut.Berlibur di tempat yang memacu adrenalin memang memberi kesan tersendiri, terutama Anda yang mencintai wisata ekstrem. Kencangnya detak jantung dan denyut nadi memberikan kenikmatan tersendiri.Disusun detikTravel, Senin (11/6/2012), berikut adalah 4 tempat wisata di dunia, yang cocok untuk Anda pecinta wisata ekstrem.1. Six Flag Great Adventure, ASSix Flag Great Adventure adalah salah satu taman wisata bermain di AS yang menyediakan wahana ekstrem, seperti roller coaster Kingda Ka. Cocok untuk Anda yang suka menantang adrenalin.Kingda Ka bisa dibilang sebagai roller coaster paling ekstrem di dunia. Terletak di New Jersey, AS, Kingda Ka menawarkan sensasi meluncur dari ketinggian 139 meter dengan panjang lintasan 950 meter.Trek yang disediakan Kingda Ka sebenarnya sederhana, yaitu berbentuk tapal kuda. Hanya saja, tapal kuda ini berada di ketinggian 139 meter. Di sinilah awal penderitaan Anda.Kingda Ka akan dilontarkan dengan kecepatan tinggi untuk menanjak 90 derajat ke puncak jalur. Menjelang puncak, jalur akan dipuntir 90 derajat sehingga wahana berada di bagian atas saat berputar di ujung tapal kuda. Nah, dari puncak wahana, roller coaster akan meluncurkan Anda dengan kecepatan 206 km/jam. Wuss!2. Jalan Transfagarasan, RumaniaJalur mobil yang ada di Jalan Transfagarasan, di Rumania ini menjadi salah satu tempat wisata ekstrem sekaligus cantik. Pas untuk dijadikan objek fotografi. Bentuk jalurnya yang berkelok menjadi tantangan tersendiri untuk Anda saat memacu kendaraan.Saat melewati jalur ini, Anda akan melewati sebuah terowongan yang terkenal angker. Dikenal angker karena terowongan ini sangat panjang, mencapai 800 meter dan pastinya gelap.Melintas di Jalan Transfagarasan, Rumania tidak bisa dibilang biasa. Anda akan diajak melalui jalur yang berkelok sepanjang 116 km. Jalur semakin menantang dengan adanya belokan tajam yang langsung disambut dengan turunan curam.Jangan ambil risiko dengan mengebut saat melintasi jalur ini jika ingin perjalanan Anda lancar. Jalan ini bisa ditempuh selama 100 menit, dan hanya penyetir profesional yang bisa melaluinya dengan lancar. Prinsip pelan asal selamat tampaknya harus diterapkan di jalur ini.3. Puncak Everest di NepalNah, untuk Anda pecinta olahraga naik gunung, menaklukkan puncak gunung tertinggi di dunia, Everest akan menjadi tantangan tersendiri. Trek dan cuaca yang ekstrem menjadi penghalang paling kuat.Daratan Asia memang menjadi rumahnya Pegunungan Himalaya dan puncak tertinggi di dunia, yaitu Puncak Everest. Puncak gunung ini menawarkan jalur pendakian yang ekstrem. Cocok untuk Anda para pendaki yang ingin menaklukkan gunung penuh tantangan.Salah satu tantangan yang harus dilalui pendaki adalah jalur yang licin dan dipenuhi salju setinggi 8.848 mdpl. Agar pendakian menaklukkan Puncak Everest bisa berjalan lancar, jangan lupa untuk mempersiapkan fisik dengan baik.4. Menjelajah Amazon di BrasilHutan Amazon di Brasil memang selalu menarik untuk dikunjungi. Mulai dari hutan hingga sungainya memberikan tantangan yang pastinya seru. Belum lagi jenis hewan khas Amazon yang belum tentu Anda temukan di tempat lain.Jika ingin bertamasya sambil menantang adrenalin, tak ada salahnya mengarungi deras dan ganasnya Sungai Amazon. Sungai Amazon adalah sungai yang terkenal dengan aliran air yang deras. Panjangnya yang mencapai 6.437 km menjadi benar-benar menguji keberanian Anda.Sepanjang perjalanan mengarungi sungai, wisatawan akan dihadapkan dengan pemandangan cantik berupa rimbunan pohon hijau. Eits tapi berhati-hatilah, jangan terbuai dengan keindahan Hutan Amazon. Perhatikan juga kondisi di sekitar Anda.Hutan Amazon merupakan rumah bagi sepertiga hewan di dunia. Tak jarang pula hewan yang menempatinya adalah hewan liar yang ganas dan berbahaya. Ular yang sedang berjemur bisa jadi berada tepat di atas pohon yang Anda lalui. Berhati-hati juga ketika turun dari perahu, buaya bisa saja bersembunyi di balik lumpur sungai. Hiii!
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads