Jakarta - Asia Tenggara menjadi salah satu destinasi favorit bagi wisatawan. Beberapa waktu lagi, para wisman akan lebih mudah mengeksplor wilayah ini lewat paket yang diberikan Asean Tourism Association (ASEANTA).Negara-negara Asia Tenggara seperti Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Thailand adalah destinasi favorit turis mancanegara terutama Eropa dan Amerika. Hawa tropis, lautan biru, dan budaya yang kental hanya segelintir alasan para wisman berkunjung ke Asia Tenggara."Terkadang butuh waktu lama untuk wisman keliling Asia Tenggara, makanya nanti akan diciptakan paket keliling beberapa negara," tutur Dra SB Wiryanti Sukamdani CHA, Presiden Asean Tourism Association (ASEANTA), kepada detikTravel selepas acara lauching Indonesia Tourism & Economy Fair 2012 di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (15/6/2012).Lanjut Wiryanti, paket yang didesain ASEANTA ini nantinya akan mencakup akomodasi, transportasi, serta beragam kegiatan di negara-negara yang dituju."Misalnya, paket tiga negara Thailand, Indonesia, Filipina. Sudah mencakup tiket penerbangan, hotel, dan lainnya," tambah Wiryanti.Hampir seluruh hotel, maskapai, dan travel di negara-negara Asia Tenggara masuk ke dalam jaringan ASEANTA. Oleh karena itu, nantinya wisman bisa mengakses paketnya di seluruh jaringan tersebut. Sementara itu, wisman yang paling ditargetkan adalah dari Eropa dan Amerika."Paket ini akan diluncurkan secepatnya, sedang kami (ASEANTA-red) desain. Program paket ini diharapkan bisa menggaet wisman untuk berkeliling negara-negara Asia Tenggara," tambahnya.
(travel/travel)
Komentar Terbanyak
Koster: Wisatawan Domestik ke Bali Turun gegara Penerbangan Sedikit
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Koster Akui Jumlah Wisatawan Domestik ke Bali Turun di Libur Nataru