Laporan dari Malaysia
Nyam! Gurihnya Nasi Lemak Sungei Wang
Selasa, 05 Jun 2012 13:40 WIB
Fitraya Ramadhanny
Jakarta - Nasi lemak, itulah nama yang diberikan pada nasi yang dimasak dengan santan dan daun pandan di Malaysia. Cobalah sepiring nasi yang mirip dengan nasi uduk ini saat traveling ke Negeri Jiran. Lezatnya!Saat mengunjungi Malaysia pada 30 Mei 2012 lalu, detikTravel menyempatkan diri menjajal nasi lemak di salah satu rumah makan di kawasan pusat perbelanjaan Sungei Wang, Kuala Lumpur. Ada beberapa varian nasi lemak yang ditawarkan seperti nasi lemak kari ayam dan nasi lemak sambal sotong. Hmm, dari tampilan gambar di menu, sepertinya nasi lemak sambal sotong sangat menggoda.Sepiring nasi lemak sambal sotong yang dilengkapi dengan irisan timun, kacang tanah goreng, dan sepotong telur rebus tersaji di atas meja. Es susu kedelai turut melengkapi makan siang saat itu.Nyam! Nyam! Nasi lemaknya gurih. Sambal sotongnya pun cukup pedas. Es susu kedelainya juga segar. Harga sepiring nasi lemak sambal sotong sekitar 8 RM atau Rp 24 ribu, sedangkan es susu kedelai sekitar 2 RM.Di Indonesia, nasi lemak dikenal dengan nasi uduk. Biasanya nasi uduk dimakan sebagai menu sarapan. Nasi uduk ini biasanya dilengkapi dengan telur goreng, sambal, dan kacang. Di warung makan pecel lele dan pecel ayam biasanya juga menawarkan nasi uduk sebagai pilihan.Makan siang di Kuala Lumpur siang itu pun ditutup dengan es krim yang disusun mirip banana split, namun minus pisang. Kacang almond cincang, irisan apel dan irisan jeruk melengkapi es krim saat wisata kuliner siang itu. Enak!Nurvita Indarini - detikNews












































Komentar Terbanyak
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Terungkap! Penyebab Kapal Dewi Anjani Tenggelam: Semua ABK Ketiduran
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun