Jakarta - Yogyakarta merupakan destinasi favorit bagi setiap traveler. Alam, budaya, dan atmosfir Yogya sangat menarik! Jika ada waktu, tidak ada salahnya untuk berkunjung ke Kota Gudeg tersebut, sekaligus mengobati rasa rindu pada Yogya.Tidak heran, hampir setiap saat Kota Yogya selalu ramai oleh pengunjung. Hal ini disebabkan, karena banyaknya destinasi tujuan wisata di kota tersebut. Yogyakarta juga menjadi referensi yang tepat saat liburan panjang atau di akhir pekan.Dari Jakarta dan sekitarnya, perjalanan ke Yogya dapat ditempuh dengan mobil, kereta api, atau pesawat terbang. Ada banyak jurusan dan penerbangan yang menuju ke Yogya. Setibanya di Yogya, puluhan hotel dapat menjadi tempat bermalam Anda. Harganya pun berkisar, mulai dari puluhan ribu hingga jutaan rupiah.Selain Candi Prambanan yang terkenal, ada banyak penninggalan-peninggalan bersejarah di Yogya. Salah satunya adalah Taman Sari yang sering disebut Istana Air. Tempat ini sangat cantik dan indah. Taman Sari merupakan kolam besar yang pada zaman dulu digunakan sebagai tempat pemandian para selir sultan. Tempat ini juga mempunyai masjid bawah tanah yang sangat unik. Tempat ini juga menjadi objek foto yang sangat menarik.Candi Ratu Boko tidak kalah cantiknya. Candi ini dibangun pada abad ke-8 dan memiliki luas 25 hektar. Tempat ini dulunya digunakan sebagai meditasi dan tempat untuk menambah ilmu. Keindahan alamnya pun sempurna, Anda dapat melihat Candi Prambanan dan Gunung Merapi dari atas ketinggian.Jika Anda ingin mempelajari sejarah Yogyakarta, datanglah ke Keraton Yogyakarta. Di Keraton, kebudayaan Yogya dan Jawa masih sangat melekat dan dapat Anda rasakan. Anda dapat melihat gamelan Jawa, para abdi dalem, dan berbagai macam koleksi Sultan. Tak jauh dari Keraton, terdapat pohon beringin kembar yang mempunyai mitos yang kuat. Mitosnya, jika Anda dapat melewati kedua pohon beringin tersebut dengan jalan di antara keduanya sambil memejamkan mata, niscaya rezeki Anda lancar.Yogyakarta juga mempunyai pantai-pantai yang sangat eksotis. Selain Pantai Parangtritis, ada Pantai Indrayanti dengan pasir putihnya dan Pantai Sadranan yang memiliki terumbu karang yang sangat cantik. Tak hanya itu, kawasan Gunung Kidul juga mempunyai pantai-pantai yang menarik seperti Pantai Sundak, Pantai Saden, Pantai Kukup dan Pantai Baron. Keindahan pantai-pantai tersebut sangat menggoda!Satu tempat penutup yang spesial di Yogyakarta adalah Jalan Malioboro. Sepanjang jalan ini, Anda dapat berbelanja pakaian, batik, makanan, pernak-pernik dan segala macam oleh-oleh khas Yogya. Tempat ini pun disebut sebagai surga belanja, karena tidak hanya murah tetapi juga banyaknya aneka barang yang ditawarkan. Dijamin, Anda akan memborong banyak belanjaan di tempat ini.Masih banyak destinasi wisata yang wajib Anda datangi di Yogya. Banyak traveler yang bilang, tidak akan puas traveling ke Yogyakarta hanya satu kali. Bawalah serta famili dan teman-teman Anda, seperti lirik lagu Kla Project, "Nikmati bersama, suasanya Yogya."












































Komentar Terbanyak
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Terungkap! Penyebab Kapal Dewi Anjani Tenggelam: Semua ABK Ketiduran
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun