Kini, telah tiba saatnya bagi para peserta ACI kloter tiga, dengan sebagian besar daerah tujuan ke Indonesia Bagian Timur, untuk berkumpul di Jakarta. Tepatnya pada tanggal yang sangat spesial ini, 10 Oktober 2010, kloter tiga yang terdiri dari delapan tim, berkumpul untuk mengikuti briefing yang diadakan oleh Detik.com mengenai segala prosedur keberangkatan, materi penulisan dan fotografi, serta segala hal yang berhubungan dengan proses perjalanan. terlihat bahwa Tim Detik.com sangat profesional sekali dalam membimbing peserta dan membantu memecahkan solusi yang sekiranya akan dihadapi peserta di daerah tujuan nanti.
Selama proses briefing, saya dan partner, Endro, sibuk memikirkan strategi dan persiapan selama perjalanan kami ke daerah Papua 1 (Biak, Nabire, dan Pulau Yapen). Mulai dari penggunaan logo tim, pembagian tugas, dan lain sebagainya. Melalui ACI, Tim Papua 1 (Tim Unyu-Penyu) turut membawa misi khusus, yakni menyuarakan penyelamatan dan perlindungan Penyu Belimbing (Leatherback Turtle) yang sudah sangat langka. Di Indonesia, salah satu tempat dengan populasi penyu belimbing terbanyak adalah di Papua Utara. Oleh karena itu, Tim Papua 1, yang kami namai Tim Unyu-Penyu membuat maskot berbentuk dua Penyu, dengan harapan dapat menyuarakan misi tim kami.
Melalui program ACI yang diselenggarakan oleh Detik.com ini, kami sebagai generasi penerus bangsa, tidak hanya bertekad untuk mempromosikan dan menyebarkan semangat kecintaan terhadap kekayaan alam Indonesia, tetapi juga kecintaan terhadap keutuhan ekosistem dan keseimbangan habitat negara kita yang tercinta ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT












































Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru