Batu Badiri, Jetty dan Middle Point Lokasi Penyelaman yang Luar Biasa

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Rizki Mahesar|4367|MALUKU 1|31

Batu Badiri, Jetty dan Middle Point Lokasi Penyelaman yang Luar Biasa

Redaksi Detik Travel - detikTravel
Rabu, 09 Mar 2011 10:28 WIB
loading...
Redaksi Detik Travel
Salah satu keunikan bawah laut di Batu Badiri
Lion Fish banyak dijumpai di lokasi penyelaman Jetty
Batu Badiri, Jetty dan Middle Point Lokasi Penyelaman yang Luar Biasa
Batu Badiri, Jetty dan Middle Point Lokasi Penyelaman yang Luar Biasa
Jakarta -

Siapa yang menyangka jika terdapat tiga lokasi penyelaman yang luar biasa di belakang kawasan dermaga dan bandar udara Pattimura, Ambon. Saya pun sempat berpandangan bahwa perairan yang berdekatan dengan lokasi di mana banyak terdapat kendaraan dan alat-alat berat identik dengan polusi. Sampai ketika akhirnya tiba di Maluku Divers, sebuah dive operator yang berlokasi di Laha, Ambon, saya ditemani dengan tiga orang dive guides beserta enam tamu penyelam mancanegara menuju Batu Badiri sebagai lokasi penyelaman pertama lalu ke Jetty dan terakhir menyelam di Middle Point. Sejak penyelaman itu, pandangan saya langsung berbalik seratus delapan puluh derajat karena melihat bagaimana uniknya makhluk-makhluk di bawah perairan tersebut.

Berbeda dengan lokasi-lokasi penyelaman di kawasan Pintu Kota, Latuhalat, lokasi-lokasi penyelaman di kawasan Laha terbilang lebih dangkal. Hanya dengan menyelam di kedalaman tiga sampai dengan dua puluh meter, kita sudah bisa menemukan makhluk-makhluk bawah laut berukuran kecil yang memiliki rupa yang aneh dan lucu. Selain masalah kedalaman, lokasi-lokasi penyelaman di kawasan Laha juga memiliki kondisi alam yang berpasir, bebatuan dan berlumpur dan jarang terdapat coral wall layaknya di kawasan Pintu Kota.

Banyak sekali turis-turis mancanegara terutama dari Amerika, Belanda dan Kanada yang menyelam di lokasi ini. Mereka rata-rata berprofesi sebagai fotografer profesional atau sekedar hobi memotret. Dari perbincangan dengan mereka, Ambon khususnya Laha telah menjadi pilihan utama yang luar biasa bagi mereka. Mereka rela jauh-jauh datang yang mana pastinya membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Mereka juga sangat antusias melihat saya yang saat itu merupakan satu-satunya penyelam tuan rumah, ikut menyelam bersama mereka di Batu Badiri, Jetty dan Middle Point karena biasanya penyelam-penyelam asing lah yang selalu mendominasi lokasi-lokasi penyelaman di Indonesia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan demikian, mulai saat ini, mari kita cintai keindahan-keindahan semua lokasi penyelaman yang berada di Indonesia secara umum dan di Laha, Ambon pada khususnya. Jangan sampai kita menjadi tamu di rumah sendiri karena tidak mengetahui potensi yang besar yang sebenarnya telah kita genggam.Β Β Β Β Β Β Β 

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads