Masjid An Nur, Taj Mahal Ala Pekanbaru
Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Ekspedisi Langit Nusantara

Masjid An Nur, Taj Mahal Ala Pekanbaru

Faela Shafa - detikTravel
Rabu, 20 Apr 2016 12:31 WIB
Masjid An Nur, Taj Mahal Ala Pekanbaru
(Nur Khamdah/d'Traveler)
Pekanbaru - Masjid adalah daya tarik dari sebuah kota. Di Pekanbaru, ada Masjid An Nur yang bikin mata turis tak berkedip karena penampakannya seperti Taj Mahal di India.

Taj Mahal merupakan bangunan ikonik dari India. Bangunan seperti masjid yang berwarna putih, menara 4 sudut dan kolam panjang di depannya membuat pemandangan terlihat sempurna.

Panorama yang mirip pun bisa didapat saat melancong ke Masjid An Nur di Pekanbaru. Masjid yang dibangun tahun 1964 ini akhirnya terlihat megah setelah renovasi besar-besaran yang dilakukan tahun 2002.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain untuk beribadah, komplek masjid ini juga dilengkapi dengan islamic centre dan WiFi gratis. Asyiknya lagi, masjid ini berada di pusat kota sehingga mudah menjangkaunya kapan saja.


(Nur Khamdah/d'Traveler)

Tak hanya bagi wisatawan, masjid ini juga menarik bagi warga setempat. Sore hari merupakan salah satu waktu teramai di masjid. Banyak pengunjung yang menghabiskan sore di area komplek masjid.

Satu yang tak bisa kamu lewatkan adalah sunsetnya. Karena sunset dengan latar Masjid An Nur terlihat begitu magis dan tentunya fotogenik!


(Nur Khamdah/d'Traveler)

Melalui program Ekspedisi Langit Nusantara, Telkomsel akan mengungkapkan pesona Indonesia melalui video yang diambil dari dua drone berjenis UAV (Unmanned Aerial Vehicle) yang melintasi lebih dari 50 kota di Indonesia selama sebulan penuh.

Untuk hari ini, Rabu (20/4), drone Elang Barat yang diterbangkan dari bagian barat Indonesia, rencananya akan menjelajah Kota Pekanbaru. Cukup dengan mengakses situs Elang Nusa kita dapat mengikuti perjalanan secara lengkap, baik melalui live streaming maupun rekaman.


(Nur Khamdah/d'Traveler)


(Nur Khamdah/d'Traveler)

(shf/arradf)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads