Berbuka Sambil Wisata Kuliner Arab di Cikini, Ini 5 Rekomendasinya

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Berbuka Sambil Wisata Kuliner Arab di Cikini, Ini 5 Rekomendasinya

Johanes Randy Prakoso - detikTravel
Selasa, 21 Jun 2016 17:30 WIB
Kuliner nasi kebuli khas Timur Tengah (Randy/detikTravel)
Jakarta - Daerah Cikini di Jakarta Pusat populer sebagai Little Arab. Bagi Anda yang ingin berbuka dan wisata kuliner Arab, ada 5 rumah makan yang bisa jadi rekomendasi.

Berbuka dengan kuliner Arab seperti nasi kebuli serta buah kurma tentunya tidak hanya dapat dilakukan di Timur Tengah, namun juga di Jakarta. Di kawasan Cikini yang disebut Little Arab, ada banyak rumah makan bercitarasa Timur Tengah.

Bersama dengan rekan dari Jakarta Food Adventure, detikTravel pun meng-eksplore kawasan Cikini sekaligus mencicipi kuliner dari sejumlah restoran Arab. Dihimpun oleh detikTravel, Selasa (21/6/2016), berikut 5 rekomendasi rumah makan Arab di Cikini untuk berbuka:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Rumah Makan Raden Saleh

Rumah makan rekomendasi dengan citarasa Timur Tengah pertama adalah Rumah Makan Raden Saleh. Pemiliknya merupakan keturunan Arab Surabaya. Jadi selain dapat mencoba kuliner Arab, traveler juga bisa menemukan nasi rawon yang khas Jawa Timur.

"Ini Rumah Makan Raden Saleh, katanya dia yang pertama kali membuat rumah makan bercitarasa Arab di Cikini. Tapi yang punya orang Surabaya keturunan Arab," ujar salah satu pemandu Jakarta Food Adventure, Ira Lathief.

Berhubung yang punya berasal dari Surabaya, rasa makanannya sudah mengalami penyesuaian dengan lidah lokal. Hal itu juga tertulis dari tulisan di depan rumah makannya, 'masakan Timur Tengah ala Indonesia'. Lokasinya persis di sisi kiri jalan Raden Saleh dari arah TIM.

2. Rumah Makan Amira

Berikutnya adalah Rumah Makan Amira yang berlokasi di jalan Raden Saleh Raya No. 6B, Cikini. Walau lokasinya sedikit masuk ke dalam gang, tapi Rumah Makan Amira merupakan salah satu rekomendasi untuk mencoba kuliner Timur Tengah.

Singgah ke Rumah Makan Amira, tentunya traveler harus mencoba teh adani yang populer di Arab sana. Sekilas rasanya seperti wedang jahe dan tidak kalah sedap. Nikmat diminum saat berbuka.

"Teh Adani ini terbuat dari susu, kapulaga, jahe dan juga kayu manis. Teh ini biasanya disuguhkan untuk menyambut tamu," tutur pemilik Rumah Makan Amira.

Tapi perlu diingat, rencananya Rumah Makan Amira akan pindah ke lokasinya yang baru pada awal bulan depan. Tapi tidak usah khawatir, lokasinya masih berada di bilangan Cikini.

3. Al Basha Restaurant

Berjarak beberapa ratus meter dari Rumah Makan Amira, traveler juga bisa menemukan Al Basha Restaurant. Diketahui kalau rumah makan tersebut menyajikan kuliner Arab khas Yordania. Selain dari menu dan rasa, suasana restoran serta kostum pelayannya juga bertema Yordania.

Yang khas di Al Basha, traveler bisa mencoba nasi kebuli atau nasi mandee. Topingnya pun bisa dipilih antara kambing atau sapi. Untuk menu pembuka, ada teh arab yang disantap dengan khodar mushaka, puding muhalabia, minuman tamarhindi dan buah kurma. Sedap!

"Tidak hanya spesifik dari suatu daerah, Al Basha juga sajikan menu Arab secara keseluruhan, termasuk Lebanon. Selain itu, kami juga sediakan menu Oriental dan juga Thailand," tutur Manager restoran, Hesti Abu.

4. Omarez Cafe

Rekomendasi berikutnya adalah Omarez Cafe yang berada di jalan Cikini Raya No.75. Traveler yang datang dapat mencicipi nikmatnya dessert Arab, seperti Um Ali, Haresa, Baklava hingga Kunafa. Untuk soal rasa, Um Ali adalah juaranya.

"Um Ali terbuat dari susu yang dicampur dengan potongan croissant dan bubuk kayu manis, gula dan heavy cream. Kemudian dipanggang dalam oven," jelas Chef Semi.

Sambil menikmati alunan musik gambus akustik, saya pun juga mencicipi kopi khas Arab yang unik. Menurut Chef Semi, kopi Arab ini memiliki warna yang agak keputihan. Dengan campuran cengkeh dan kapulaga sehingga memiliki rasa yang pahit dan sedikit mirip jamu.

Bagi pengunjung wanita, juga bisa menikmati 'Henna Painting'. Shisha pun juga tersedia bagi pengunjung yang ingin mencoba. Suasanya juga seperti di Timur Tengah.

5. Al Jazeerah

Terakhir ada Rumah Makan Al Jazeerah yang popularitasnya sudah tidak diragukan lagi. Hampir semua orang yang ada di Cikini mengenal rumah makan yang satu ini. Al Jazeerah juga sering disinggahi para pendatang dari Arab.

Aneka kuliner seperti nasi kebuli dan lainnya pun dapat ditemukan di sini. Namun berhubung cukup populer dan terletak persis di pinggir jalan, harganya mungkin sedikit lebih mahal daripada rumah makan Arab lainnya.

Sekiranya beberapa rumah makan bercitarasa Timur Tengah di atas dapat menjadi referensi bagi Anda yang mau berbuka atau bekerja di daerah Cikini. Langsung saja ke sana dan coba nikmatnya kuliner Arab. Selamat berbuka. (rdy/rdy)

Hide Ads