Traveler yang berfikir restoran itu sempit, tidak ada objek foto, dan yang ada hanya kursi dan meja. Jawabannya salah! Setiap sudut, ruangan, dan hiasan di dalam Al Jazerah Signature Restaurant dapat menjadi objek foto yang fashionable untuk berswafoto.
Belum banyak yang tahu jika Kota Bandung memiliki restoran autentik ala Timur Tengah. Dibuka sebulan lalu dan di resmikan seminggu ke belakang, restoran ini banyak di kenal orang melalui media sosial (medsos).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Restoran ini asyik buat kumpul (Wisma Putra/detikTravel) |
Seperti yang dilihat detikTravel, di restoran tersebut ada ruang makan yang memiliki suasana Maroko, Madinah, Makkah, Turki, India dan negara Timur Tengah lainnya. Ada yang makan duduk di kursi, ada juga lesehan laiknya seperti sedang di Timur Tengah.
Para pengunjung pun terlihat antusias, walau santap makan malamnya masih tersaji, gadgetnya tidak lepas dari tangan mereka untuk berselfie bersama keluarga atau pasangannya.
Ada bagian yang bisa untuk lesehan (Wisma Putra/detikTravel) |
"Saya tahu dari teman, sudah tiga kali makan di sini. Saya keturunan Arab Jawa, tapi anak saya lahir di Indonesia dan belum pernah ke Arab, selain makan saya juga sekaligus mengenalkan jenis-jenis makanan Arab ke anak-anak karena itu penting sebagai pengetahuan," ujar Naser.
Naser menuturkan, suasana di restoran tersebut sudah sama dengan suasana negara di Timur Tenah. "Sudah sama, hampir 90 persen, dari mulai makanan, ruangan dan hiasan semuanya bertemakan Timur Tengah, cuman letaknya saja yang beda ini ada di Bandung," tuturnya.
Restoran ini instagramable banget (Wisma Putra/detikTravel) |
Desi mengaku baru pertama kali mengunjungi restoran autentik Timur Tengah. "Baru pertama, ini juga diajak anak. Saya tahunya cuman masakannya saja, apalagi sekarang banyak kan masakan Timur Tengah dijual di kaki lima. Enak suasannya, apalagi untuk berfoto," pungkasnya. (wsw/wsw)












































Restoran ini asyik buat kumpul (Wisma Putra/detikTravel)
Ada bagian yang bisa untuk lesehan (Wisma Putra/detikTravel)
Restoran ini instagramable banget (Wisma Putra/detikTravel)
Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Melawai Plaza: Markas Perhiasan Jakarta yang Melegenda Itu Tak Lagi Sama
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru