Benteng Nassau namanya, benteng ini berada di Pulau Banda Neira, Maluku Tengah. Di benteng inilah 44 orang kaya Banda dibantai dengan sadis!
Dikunjungi detikTravel bersama Komunitas Jaganti, Selasa (24/10/2017) benteng ini tidak jauh dari Pelabuhan Banda Neira. Tidak banyak yang tersisa dari benteng ini, hanya dindingnya yang tersisa. Benteng ini sedang direkonstruksi menyerupai bentuk aslinya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Informasi soal Benteng Nassau (Syanti/detikTravel) |
Para tokoh masyarakat yang digelari Orang Kaya Banda mengatur siasat untuk menggagalkan rencana pembangunan benteng ini. Kemudian para orang kaya mengundang Belanda untuk melakukan perundingan. Tentu saja perundingan ini jebakan, nasib naas menimpa Verhoeven dan 40 anak buahnya tewas di tangan penduduk Banda.
Pembantaian in disaksikan langsung oleh juru tulis Verhoeven, Jan Pieterzoon Coen. Dia berhasil kabur dan kemudian kembali ke Banda Neira dengan armada yang lebih banyak untuk balas dendam.
Belajar dari perisitwa yang dialami Verhoeven, pada tahun 1609 Gubernur Jenderal VOC, Pieter Both, menunjuk Laksamana Simon Janszoon Coen untuk menyelesaikan pembangunan dan Benteng Nassau akhirnya berdiri.
Setelah benteng berdiri, pada tanggal 8 Mei 1612, Coen mengumpulkan 44 orang pemuka masyarakat Banda atau orang kaya Banda. Lalu dia memerintahkan 6 algojo untuk membantai dengan sadis para orang kaya Banda.
Lukisan pembantaian orang Banda oleh algojo Jepang sewaan Belanda: (Syanti/detikTravel) |
Para orang kaya diikat dan dihukum sesuai dengan tindak kejahatan yang mereka lakukan dahulunya kepada Verhoeven dan 40 anak buahnya.
"Sebagian tawanan dipotong menjadi 4 bagian dan sebagian lainnya dipenggal di kepala," tambah Chen.
Dengan sadis algojo Jepang membantai para tahanan. Tanpa belas kasih mereka memotong tubuh tahanan menjadi empat bagian, serta juga memenggal sebagian kepala mereka. Kepala yang dipenggal kemudia ditancapkan di atas ujung bambu, serta potongan tubuh ditempel pada batang bambu. Kejam!
Sumur tempat kepala yang dibantai dibuang (Syanti/detikTravel) |
Jika traveler ingin melihat benteng datang saja langsung ke Badna Neira. Benteng ini tidak jauh dari Benteng Belgica. Dari Benteng Nassau ini traveler bisa melihat Gunung Api Banda dengan jelas, serta melihat Benteng Belgica. Benteng ini memiliki terowongan bawah tanah yang terhubung dengan Benteng Belgica lho.
Untuk melihat lukisan yang menceritakan pembantaian para tokoh Banda, traveler bisa berkunjung ke Museum Banda yang juga tidak jauh dari lokasi benteng. (fay/fay)












































Informasi soal Benteng Nassau (Syanti/detikTravel)
Lukisan pembantaian orang Banda oleh algojo Jepang sewaan Belanda: (Syanti/detikTravel)
Sumur tempat kepala yang dibantai dibuang (Syanti/detikTravel)
Komentar Terbanyak
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Tangis Istri Pelatih Valencia Pecah, Suasana Doa Bersama Jadi Penuh Haru
Agar Turis Betah, Pemerintah Malaysia Minta Warga Lebih Ramah