Bukit ISIS di Yogyakarta yang Cantik dan Pernah Jadi Kontroversi

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Bukit ISIS di Yogyakarta yang Cantik dan Pernah Jadi Kontroversi

Shinta Angriyana - detikTravel
Rabu, 08 Nov 2017 18:30 WIB
Bukit (Ng)ISIS di Kulonprogo (Shinta/detikTravel)
Kulonprogo - Perhatikan baik-baik nama bukit di DI Yogyakarta ini. Namanya Bukit ISIS yang punya panorama cantik, tapi pernah jadi kontroversi.

Nama aslinya adalah (Ng)ISIS tapi lebih dikenal dengan nama ISIS. Inilah sebuah bukit yang terletak di Desa Nglinggo, Kabupaten Kulonprogo, DI Yogyakarta. Spot inilah yang menjadi incaran turis untuk berburu sunrise atau sunset.

Tidak heran, ini karena banyak spot cantik di Bukit Ngisis. Mulai dari panggung-panggung untuk melihat pemandangan dan berfoto, ayunan, sampai kebun teh yang cantik. detikTravel sempat mengunjunginya akhir pekan lalu. Menurut Teguh Kumoro, Kepala Desa Nglinggo, beginilah arti nama dari Bukit ISIS.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Namanya memang agak-agak (aneh) ya, tapi memang nggak ada arti khusus. Tempatnya enak dan sejuk, jadi dinamakan isis, bahasa Jawa," ujarnya kepada detikTravel.

Bukit ISIS di Yogyakarta yang Cantik dan Pernah Jadi KontroversiFoto: (Shinta Angriyana/detikTravel)


Terlepas dari namanya yang kontroversial, Bukit Ngisis memang menawarkan panorama yang indah. Traveler bisa berfoto di ujung kayu dengan pemandangan perbukitan hijau atau di mobil jip yang tersangkut, sampai panggung yang tinggi!

"Biasanya, yang datang ke sini itu memang mengincar sunrise sama sunset. Ramai kalau lagi liburan itu," tambah Teguh.

Dulunya, nama tempat ini memang ISIS saja. Namun, ada beberapa pihak yang memprotesnya karena dianggap mirip kelompok teroris. Kemudian pihak pengelola mengubahnya menjadi (Ng)ISIS. Bahkan, tempat ini juga katanya sempat menjadi sasaran pihak berwajib. Waduh!

Bukit ISIS di Yogyakarta yang Cantik dan Pernah Jadi KontroversiFoto: (Shinta Angriyana/detikTravel)


Sayang, saat dikunjungi detikTravel, cuaca sedang tidak bersahabat. Perbukitan diselimuti kabut dan embun pagi yang dingin. Namun tetap saja, suasananya sejuk dan indah. Harus coba ke sini!

Oh iya, traveler bisa berburu foto keren, selfie gaya menarik sampai menikmati teh dan kopi lokal di sini.

(aff/aff)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads