Wulan Guritno merupakan salah satu artis Indonesia yang suka jalan-jalan. Dia pun juga sering membagikan dalam Instagramnya foto-foto sedang liburan.
Baca juga: Bukan di Thailand, Ini di Geopark Ciletuh |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Geopark Ciletuh merupakan salah satu destinasi wisata yang berada di Jawa Barat. Alamnya yang kaya dan indah, mulai dari kekayaan flora dan fauna, pantai, air terjun serta budaya membuat siapapun akan jatuh cinta berkunjung ke sini.
Lihat saja saat Wulan berfoto dengan latar lautan biru. Dia pun menuliskan caption "I love the blue of Indonesia". Tatapan matanya membuat Geopark Ciletuh semakin indah dipandang. Sayang sekali, Wulan tidak menuliskan secara detail pantai apa yang dikunjunginya.
Di postingan lain, dia juga membagikan foto saat berbikini di pantai. Mengenakan bikini hitam, dibalut outer cerah, Wulan berfoto memamerkan badannya yang seksi dan pasir pantai yang putih. Tentu fotonya dilengkapi caption "A little sand between your toes always takes away your woes".
Kawasan Ciletuh ditetapkan sebagai geopark oleh UNESCO pada April 2018 lalu. Banyak destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi di kawasan ini.
Sebut saja Pantai Ujung Genteng, Bukit Teletubbies, Pantai Cimaja, Pantai Puncak Manik, Bukit Panenjoan, Air Terjun Cimarinjung, dan masih banyak lainnya.
BACA JUGA: Inspirasi Liburan ke Bali dari Wulan Guritno |
(sym/krs)
Komentar Terbanyak
Wisatawan Bekasi Dicegat Akamsi Cianjur, Pemkab Jamin Wisata Aman dan Nyaman
Tak Lagi Jadi Menkeu, Sri Mulyani Sibuk Liburan ke Yogya
Wisatawan Bekasi Dicegat Akamsi Cianjur, Polisi Mediasi