Objek wisata Situ Wangi di Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, telah selesai ditata. Kini kondisi Situ Wangi nampak lebih menarik dan indah, jauh berbeda dari sebelumnya.
Pemprov Jabar melakukan penataan obyek wisata Situ Wangi Ciamis pada tahun 2021 lalu. Anggaran yang digelontorkan sekitar Rp 15 miliar. Luas area Situ Wangi mencapai 5 hektare.
Penataan ini bertujuan untuk menjadikan Situ Wangi menjadi wisata yang menarik di wilayah Priangan Timur. Sekarang penataan Situ (danau) ini sudah selesai, tinggal finishing dan pembukaan resmi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rabu (19/1/2022), detikcom mengunjungi obyek wisata Situ Wangi di Desa Winduraja, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jabar. Suasananya sangat berbeda dengan dulu yang masih danau biasa.
Sejumlah joglo atau saung menghiasi sejumlah titik tepi danau. Joglo itu bisa dimanfaatkan untuk pengunjung beristirahat. Ada juga lokasi garden party, anjungan untuk berfoto, area kuliner, area mini galeri dan Jogging Track. Selain itu, ada juga Amfiteater untuk pertunjukan dan menara selfie yang cukup tinggi.
![]() |
Situ Wangi Kawali ini jadi lebih menarik untuk dikunjungi. Selain terdapat sejumlah fasilitas, suasana situ pun cukup sejuk karena dikelilingi pepohonan rindang.
Sekretaris Dinas Pariwisata Ciamis Budi Kurnia membenarkan penataan situ sudah selesai sejak akhir 2021 lalu. Penataan itu dilaksanakan oleh Pemprov Jabar, mengingat asetnya punya BKSDA Jawa Barat.
"Alhamdulillah ini berkah bagi Ciamis. Dulu hanya situ biasa kini terlihat berubah menjadi lebih menarik," ungkapnya.
Budi menjelaskan di Situ Wangi kini ada fasilitas yang tersedia, seperti joging track, anjungan, garden party, amfiteater, joglo, area kuliner, mini galeri hingga menara selfi.
"Ada mini galeri yang bisa menyimpan berbagai potensi Ciamis untuk ditampilkan. Ini keuntungan bagi Pemkab Ciamis, masyarakat dan pemerintah desa," ucapnya.
![]() |
Namun sejauh ini belum ada informasi tentang pengelolaan Situ Wangi ini. Belum ada ketentuan yang disepakati oleh Pemprov Jabar dan Pemkab Ciamis.
"Apakah nantinya diserahkan ke Ciamis, kerja sama antara Pemprov dan Pemda dengan sewa, atau dikelola oleh pihak ketiga," ucapnya.
Keberadaan Situ Wangi yang jauh lebih menarik ini bisa menjadi ikon wisata baru di Ciamis selain Situ Lengkong Panjalu.
"Sekarang belum dibuka, tapi masyarakat boleh masuk asal jaga kebersihan dan ikut memeliharanya. Semua bisa diuntungkan dengan adanya wisata ini. Meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar, termasuk pemerintah desa juga bisa menyediakan lahan parkir, karena memang masih terbatas," jelasnya.
(pin/pin)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum