Desa Wisata Cibeusi Subang Sangat Asri, Ada Tempat Kemping Estetik Pula

Weka Kanaka - detikTravel
Senin, 10 Apr 2023 14:03 WIB
Foto: instagram.com/desawisatacibeusi/
Subang -

Desa Wisata Cibeusi Subang sangat asri. Sudah begitu desa ini memiliki tempat kemping estetik. Tertarik untuk berkunjung?

Desa Wisata Cibeusi Subang masukd alam daftar 75 Desa Wisata Terbaik tahun 2023. Istimewanya, desa ini unggul dalam menyuguhkan wisata alam yang asri dan suasana budaya lokal. Selain itu, ditunjang oleh banyaknya atraksi dan fasilitas mendukung.

Desa ini memiliki suasana alam yang begitu asri dari hamparan hijau persawahan. Selain itu, tempat ini memiliki beberapa curug yang dapat dikunjungi. Salah satu curug terkenal di sini adalah Curug Cibareubeuy.

Alamat desa ini adalah Desa Cibeusi, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang. Lokasinya sekitar 26 km dari Alun-alun Subang.

Berikut ini adalah atraksi dan fasilitas yang terdapat di tempat ini.


1. Curug Cibareubeuy

Curug ini memiliki panorama yang indah lewat lanskap alam yang hijau dan asri. Selain itu, curug ini memiliki ketinggian 90 meter yang membuat curug ini terlihat begitu megah.

Traveler dapat berkunjung juga ke gardu pandang yang jadi tempat melihat air terjun dari ketinggian sekaligus spot swafoto yang ciamik. Biaya masuknya juga terjangkau, hanya sekitar Rp 10 ribu.

2. Muara Jambu

Tempat ini merupakan camping ground yang alami dengan konsep estetik. Lokasi camping ground ini juga seakan begitu tepat, karena berada di dataran hijau yang dekat dengan area pepohonan dan juga berada di pinggir sungai.

Berkunjung ke sini traveler dapat bermain air di sungai atau juga bermain air di kolam yang terdapat di tengah area perkemahan. Selain itu traveler juga dapat menginap di dalam tenda yang telah disediakan.

Bagi traveler yang ingin kamping tapi tidak ingin ribet, ada juga rumah makan yang tersedia di sini.

3. Saba Desa Cibeusi

Terdapat paket wisata menarik yang dapat traveler coba jika berkunjung di sini, adalah Saba Desa Cibeusi. Paket ini adalah paket wisata yang ditemani lokal tour guide untuk menyusuri spot menarik di sini.

Nantinya traveler akan berkunjung ke pengolahan gula aren, budidaya lebah madu, pembuatan kerajinan sapu, melihat sawah padi hitam khas Cibeusi, melihat tempat pengolahan padi hitam, dan menikmati wisata alam ke Curug Cibareubeuy.

Biayanya sebesar Rp 250 ribu untuk kunjungan satu orang, Rp 175 ribu jika 2-4 orang, Rp 175 ribu untuk 5 orang lebih. Nantinya traveler juga akan mendapatkan souvenir juga makan siang.


4. Atraksi lainnya

Selain itu terdapat pula beberapa atraksi atau objek wisata yang dapat dikunjungi di sini, antara lain, yakni:

  • Panahan Curug Ciangin Desa Cibeusi
  • Menara Pandawa Lima
  • Kampung Cinta Wadana
  • Curug Ciangin Camp
  • Kampung Adat Cimulia
  • Curug Ciangin
  • River Tubing Nusa Pelangi
  • Mangul Pare (edukasi di bidang pertanian)
  • Bajak Sawah (membajak sawah dengan kerbau)
  • Newak Lauk (menangkap ikan di sawah)
  • Membuat anyaman dari rotan
  • Berkunjung ke kebun lemon California


5. Kuliner

Untuk kuliner juga jangan khawatir, karena tersedia kuliner menarik lainnya seperti beras hitam, gula aren, madu asli, hingga kopi urang.


6. Reservasi

Untuk reservasi ataupun menanyakan paket wisata menarik lainnya, traveler mengunjungi laman resmi Desa Wisata Cibeusi di situs kemenparekrab.



Simak Video "Video: Pengalaman Seru Wisata Canyoneering di Subang"

(wkn/fem)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork