Nikmati Liburan Akhir Tahun di Trans Studio Cibubur, Tiket Hanya Rp 195 Ribu!

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Nikmati Liburan Akhir Tahun di Trans Studio Cibubur, Tiket Hanya Rp 195 Ribu!

Tim detikcom - detikTravel
Senin, 23 Des 2024 18:47 WIB
Sudah punya rekomendasi tempat berlibur di saat libur sekolah ini. Trans Studio Cibubur bisa jadi tujuan untuk memanjakan anak anda.
Wahana di Trans Studio Cibubur (Foto: Pradita Utama)
Depok -

Akhir tahun selalu menjadi momen yang dinanti untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Tahun ini, Trans Studio Cibubur menghadirkan berbagai pengalaman seru yang wajib masuk dalam agenda liburan Natal dan Tahun Baru 2025 kamu!

Dengan harga tiket spesial, nikmati wahana mendebarkan dan pertunjukan spektakuler yang siap memanjakan kamu dan keluarga

Kisah Memukau "Briana The Ice Princess"

Mulai 21 Desember 2024, Trans Studio Cibubur menghadirkan pertunjukan "Briana The Ice Princess" di Amphitheater. Cerita tentang Briana, pewaris Kerajaan Glacia yang penuh keberanian dan kebaikan hati, akan membawa penonton dalam perjalanan emosional yang menginspirasi. Dengan aksi panggung dan visual memukau, pertunjukan ini menjadi pilihan sempurna untuk menikmati momen kebersamaan di akhir tahun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Atraksi yang Bikin Berdebar

Trans Studio Cibubur juga menyuguhkan pertunjukan "S.W.A.T Raid," aksi mendebarkan dengan efek spesial seperti ledakan, semburan air, hingga jatuhnya helikopter. Tak hanya itu, parade "The World of Imagination" akan menghibur pengunjung dengan karakter kerajaan, tarian khas Meksiko, dan penampilan dinosaurus yang menyapa langsung para penonton.

Semua atraksi ini dirancang untuk memberikan pengalaman hiburan yang tak terlupakan.

ADVERTISEMENT


Wahana untuk Semua Usia

Bagi pecinta wahana, Trans Studio Cibubur memiliki banyak pilihan. Rasakan sensasi mendebarkan di Pacific Rim, hadapi monster Kaiju, atau nikmati pengalaman indoor skydiving pertama di Jakarta dengan i-Fly Jakarta.

Ada juga Snow Playground untuk bermain salju dan Science Center yang cocok bagi si kecil untuk belajar sambil bermain. Wahana Alien Taxi menawarkan petualangan unik di kegelapan dengan pemandangan bintang-bintang yang menakjubkan.

Jam operasional Trans Studio Cibubur mulai dari pukul 11.00 hingga 18.00 WIB setiap hari.

Jadikan akhir tahun ini lebih istimewa dengan berkunjung ke Trans Studio Cibubur. Waktunya menciptakan kenangan manis bersama orang-orang terdekat!

Promo Liburan Akhir Tahun dengan Tiket Hanya Rp195 Ribu

Semua keseruan ini bisa dinikmati dengan harga tiket spesial Rp 195.000 untuk periode 20 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025. Tiket tersedia secara online melalui www.transentertainment.com. Pastikan untuk mendapatkan tiketmu sebelum kehabisan!




(bnl/ddn)

Hide Ads