Seperti Apa Isi Museum Madame Tussaud Inggris?
Senin, 29 Apr 2019 17:43 WIB

Titry Frilyani
Jakarta - Museum Madame Tussaud ada juga di London, Inggris. Traveler yang penasaran dengan isinya, boleh mengintip ini dulu.Madam Tussaud memiliki koleksi patung lilin berbagai tokoh. Mulai dari tokoh terkenal, tokoh sejarah, artis dan juga berbagai karakter film. Museum lilin yang kini didirikan di banyak lokasi di dunia ini didirikan oleh seorang pematung lilin bernama Marie Tussaud.Marie Tussaud lahir pada tahun 1761 di Strasbourg, Perancis. Ibu Marie Tussaud merupakan asisten rumah tangga dari Dr Phillippe Curtius, seorang dokter yang memiliki ahli dalam membuat patung lilin. Dari beliaulah Marie Tussaud belajar dan membuat patung lilin pertamanya.Ketika sang dokter meninggal pada tahun 1794, beliau meninggalkan koleksinya pada Tussaud yang kemudian pindah ke London akibat Perang Inggris-Perancis. Di London, Tussaud mendapatkan tempat untuk memamerkan karya-karyanya di Baker Street.Tiket masuk Madam Tussaud di London ini bisa dibeli secara online. Harganya 29 pounds, namun kalau kita membeli tiket sekaligus dengan 1 atraksi lain seperti London Dungeon, London Eye, SEA LIFE London, Shrek Adventure atau Big Bus harganya 40 pounds (saya memilih tambahan tiket ke London Eye).Setelah melewati pemeriksaan tiket, kita akan memasuki lorong, hingga sampailah di lokasi pertama, dimana kita bisa berfoto dengan aktor dan aktris terkenal, diantaranya Tom Cruise, Leonardo di Caprio, David Beckham, bahkan Shah Rukh Khan. Setelah itu, kita bisa menemui berbagai tokoh film seperti Sherlock Holmes, James Bond.Di lokasi lain, kita bisa temui tokoh-tokoh olahraga dan musik, seperti Christiano Ronaldo, Jose Morinho, The Beatles, dan pastinya ada One Direction! Kebetulan, patung One Direction jadi salah satu spot dimana kita bisa difoto dan dicetak langsung.Selain patung One Direction, ada juga beberapa patung lain dimana kita bisa difoto. Di beberapa lokasi, kita bisa minta fotonya untuk dicetak, dengan membayar pastinya. Ada beberapa pilihan fotonya mau dicetak di media apa, dan saya memilih agar fotonya dicetak di figura kaca.Di Madam Tussaud London, ada lokasi khusus bertema Star Wars, jadi jika mau berfoto dengan tokoh-tokohnya, tinggal pilih.Bagian akhir dari tempat ini adalah toko souvenir. Barangnya lucu-lucu, dan kebanyakan orang mencari kaos.Madam Tussaud buka setiap hari dari pukul 9 pagi hingga 5 sore (senin-sabtu), sedangkan minggu tutup pukul 4 sore.Belum bisa berfoto dengan tokoh-tokoh terkenal secara langsung, foto bareng disini dulu saja!
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum