Kalau ke Palembang, Traveler Wajib Cobain Kuliner Ini
Selasa, 29 Jan 2019 10:47 WIB

Widiarini
Jakarta - Liburan makin lengkap dengan mencicipi kuliner lokal. Tak hanya pempek, ada beragam makanan khas lainnya yang menarik dicoba di Palembang.Pempek merupakan makanan khas Palembang berbahan baku tepung dan daging ikan yang sudah tersohor. Rasanya gurih berpadu dengan cuko yang bercita rasa asam pedas serta kental makin membuat makanan ini nikmat kaya rasa. Pempek ini memiliki macam jenis, seperti pempek kapal selam, pempek keriting, pempek kulit, pempek adaan, pempek pistel, pempek lenjer dan banyak lainnya.Makanan yang kedua wajib dicoba adalah lenggang. Lenggang ini merupakan salah satu varian inovasi dari pempek yang sudah ada. Pembuatan lenggang tidaklah rumit, hanya dengan adonan ikan dan tepung sagu yang dicampurkan bersamaan dengan telur ayam atau telur bebek di dalam wadah daun pisang bebentuk mangkuk, kemudian dipanggang di atas bara api. Cara makannya sama dengan pempek pada umumnya yang menggunakan cuko.Kuliner berikutnya tekwan dan laksan. Ketiganya sama-sama terbuat dari bahan dasar pempek, yakni tepung, sagu dan ikan. Perbedaannya bentuk tekwan dibuat bulat kecil-kecil menyerupai bakso ikan.Tekwan disajikan dengan kuah kaldu udang yang ditambah dengan taburan seledri, bawang goreng, daun bawang, bihun, potongan kecil bengkoang dan jamur kuping. Sedangkan laksan dipotong memanjang setebal 1 cm dengan kuah santan kental kuning kaya rasa dan makan Laksan makin mantap bila didampingi sate kerang.Pindang patin merupakan makanan khas Palembang berikutnya yang wajib dicoba. Bahan utamanya adalah pati yang dimasak dengan berbagai macam bumbu dapur, tambahan potongan nanas dan daun kemangi. Rasanya yang asam-asam segar dan juga pedas, membuat yang mencicipinya pasti ketagihan.Pindang enak dimakan dengan tambahan sambal tempoyak ataupun sambal mangga. Kuliner lainnya adalah mie celor yang merupakan mie khas dari Palembang. Disajikan dengan kuah santan kental nan gurih dan dicampur dengan kaldu udang dan sayuran. Bentuk mienya tebal seperti udon.Tempoyak dibuat dari durian yang ditumis dengan cabe dan bawang sehingga seperti sambal cocolan. Tempoyak biasanya digunakan untuk menikmati pindang ikan patin, rasanya sendiri gurih dan unik perpaduan manis dan pedas.Kuliner Palembang selanjutnya yang wajib masuk list adalah Martabak Har. Sekilas mirip dengan martabak telor biasa, padahal Martabak Har hanya menggunakan telur saja yang dibalut dengan kulit martabak, sehingga terasa lebih gurih dan garing. Uniknya kuah Martabak Har adalah kuah kari yang punya rasa rempah kuat, dicampur sedikit kentang dan daging.Selain makanan berat tadi di atas, kuliner manisnya juga wajib dicoba seperti kue maksuba dan kue delapan jam. Sesuai namanya yang unik kue delapan jam merupakan kue khas Palembang yang proses memasaknya dikukus selama delapan jam nonstop.Sedangkan kue maksuba juga kue khas Palembang yang berbahan dasar telur bebek dan susu kental manis, kemudian dipanggang. Sekilas kue maksuba ini mirip kue lapis legit, tetapi cita rasa berbeda.Nah, banyak kan kuliner Palembang yang bisa dicoba? Jadi tunggu apalagi, yuk kita ke Palembang.
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum