Maros - Di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan ada sebuah mall dengan arsitektur yang menawan. Berfoto di sini, seolah-olah seperti di Eropa lho!
Foto: Bukan di Eropa, Ini Mall di Maros

Mall yang dibuka Agustus 2017 ini berada di Jl Poros Maros - Makassar Kilometer 20 Kecamatan Mandai, Maros, Sulawesi Selatan (Moehammad Bakrie/detikTravel)
Mall ini diklaim sebagai satu-satunya mall di Indonesia yang bernuansa Eropa (Moehammad Bakrie/detikTravel)
Dari luar, kemegahan mall yang dibangun di atas lahan kurang lebih empat hektare ini, sudah terlihat menawan (Moehammad Bakrie/detikTravel)
Tidak hanya berbelanja, pengunjung dari berbagai kota datang ke mall ini untuk berswafoto dengan latar belakang patung-patung ala Romawi (Moehammad Bakrie/detikTravel)
Spot terbaik untuk berfoto, berada di balkon lantai dua. Di sana, pengunjung bisa menikmati pemandangan luas serta berfoto dengan latar ornamen bangunan mall yang unik (Moehammad Bakrie/detikTravel)
Tak hanya untuk berfoto, di balkon ini pengunjung bisa bersantai dengan meja dan kursi yang telah disiapkan. Bisa juga, pengunjung memesan makanan dan minuman dari dalam mall (Moehammad Bakrie/detikTravel)
Di dalam mall, pengunjung dapat menikmati ornamen khas bergaya eropa dengan lukisan dan patung-patung Yunani kuno (Moehammad Bakrie/detikTravel)
Selain di balkon lantai dua, tempat favorit juga di balkon lantai atas, di situ, pengunjung dapat menikmati pemandangan kota sembari menunggu pemandangan matahari terbenam (Moehammad Bakrie/detikTravel)
Setiap akhir pekan, mall ini ramai dikunjungi. Tidak hanya warga Maros, bahkan pengunjung lebih banyak berasal dari luar kota (Moehammad Bakrie/detikTravel)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum