Singapura - Liburan akhir pekan di Singapura, enaknya menikmati suasana senja. Destinasi ini amat disarankan bagi traveler yang pertama kali ke sana.
Laporan dari Sigapura
Foto: Tempat Menikmati Sore di Singapura
Singapura memang masih menjadi destinasi wisata yang paling digemari oleh turis Indonesia ketika ke luar negeri (Masaul/detikTravel)
Jarak dekat dan banyaknya penerbangan ke negara ini menjadi salah satu faktornya. Para wisatawan disarankan menikmati sore di Merlion Park (Masaul/detikTravel)
Patung Merlion di Singapura akan dibersihkan secara berkala. Dibersihkan tiap dua kali setahun, di tengah dan di akhir tahun (Masaul/detikTravel)
Traveler yang mengunjungi Merlion saat pembersihan dipastikan tak mendapatkan foto yang maksimal (Masaul/detikTravel)
Merlion Park tak memiliki area tanah. Meski suasana hijau, semua lahannya sudah dibeton (Masaul/detikTravel)
Sore itu di Merlion Park terlihat ramai pengunjung. Banyak terlihat turis dari Indonesia dan juga dari Barat (Masaul/detikTravel)
Mereka menikmati suasana di Merlion Park berlatar gedung-gedung pencakar langit, bianglala, juga Marina By Sands. Cuaca agak mendung menyelimuti Singapura sore itu (Masaul/detikTravel)
Merlion adalah ikan berkepala singa. Tubuhnya melambangkan awal Singapura yang sederhana sebagai sebuah desa nelayan yang disebut Temasek atau Tumasik, yang berarti 'kota laut' dalam bahasa Jawa Kuno (Masaul/detikTravel)
Tak hanya menikmati taman, traveler dapat mengelilingi kawasan itu menggunakan kapal. Bisa langsung naik di Merlion Park (Masaul/detikTravel)












































Komentar Terbanyak
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Terungkap! Penyebab Kapal Dewi Anjani Tenggelam: Semua ABK Ketiduran
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun