Foto: Ridwan Kamil dan Keindahan Situ Cisanti

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Foto: Ridwan Kamil dan Keindahan Situ Cisanti

Afif Farhan - detikTravel
Jumat, 28 Des 2018 19:15 WIB

Bandung - Baru-baru ini, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memposting foto Situ Cisanti yang indah. Sekaligus meningatkan, tentang larangan buang sampah ke sungai.

Situ Cisanti berada di Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Inilah hulu dari Sungai Citarum yang mana baru-baru keindahannya dipromosikan oleh Gubenrur Jawa Barat, Ridwan Kamil melalui Instagram pribadi-nya (Instagram/ridwankamil)
'MENGUNJUNGI Situ atau Danau Cisanti, asal muasal sumber air yang menjadi Sungai Citarum. Dialiri abadi oleh 7 sumber mata air' begitu tulis Ridwan Kamil pada postingan fotonya (Instagram/ridwankamil)
Inilah mata air yang indah di Situ Cisanti yang dipotret Kang Emil, begitu panggilan akrabnya (Instagram/ridwankamil)

Kang Emil juga menyinggung soal larangan buang sampah ke sungai. Sebab, hulu Sungai Citarum yakni Situ Cisanti ini sangat bersih. Lantas, aliran Sungai Citarum yang melintasi Bandung terlihat kotor (Instagram/ridwankamil)
'Karena ulah mahluk primata bernama Homo Sapiens alias manusia modern yang tidak peduli dan suka merusak lingkungan dengan buang sampah dan kotoran ke sungai, buang limbah pabrik juga ke sungai. 2019 Harus menjadi Tahun Kebangkitan martabat Sungai Citarum. Aamiin.' begitu tulis Kang Emil (Instagram/ridwankamil)
Beginilah keindahan Situ Cisanti (Nurul Huda/d'Traveler)
Paling enak menikmati Situ Cisanti adalah pagi hari. Jadi kamu bisa berangkat dari Kota Bandung selepas subuh, agar tidak kesiangan (Fitraya Ramadhanny/detikTravel)
Kemping di Situ Cisanti biar lebih lama menikmati keindahannya, juga bisa! (Fitraya Ramadhanny/detikTravel)
Liburan akhir tahun, Situ Cisanti bisa jadi pilihan traveler. Ingat, untuk selalu menjaga kebersihan ya! (Fitraya Ramadhanny/detikTravel)
Foto: Ridwan Kamil dan Keindahan Situ Cisanti
Foto: Ridwan Kamil dan Keindahan Situ Cisanti
Foto: Ridwan Kamil dan Keindahan Situ Cisanti
Foto: Ridwan Kamil dan Keindahan Situ Cisanti
Foto: Ridwan Kamil dan Keindahan Situ Cisanti
Foto: Ridwan Kamil dan Keindahan Situ Cisanti
Foto: Ridwan Kamil dan Keindahan Situ Cisanti
Foto: Ridwan Kamil dan Keindahan Situ Cisanti
Foto: Ridwan Kamil dan Keindahan Situ Cisanti
Hide Ads