Oregon - Perusahaan Airbus sudah menguji coba taksi terbangnya pada bulan Mei lalu. Taksi ini rencananya siap diproduksi pada tahun 2020.
Foto: Taksi Terbang Keren ala Airbus

Perusahaan pembuat pesawat Airbus sukses meguji coba taksi terbang mereka. Taksi terbang ini diberi nama Vahana. (dok. Vahana Aero)
Vahana ini sukses menjalani uji coba terbang pada wala Mei lalu, setelah melalui 2 tahun riset dan pengembangan. Vahana terbang dan mendarat secara vertikal, seperti drone. (dok. Vahana Aero)
Sayap Vahana juga bisa berputar ke konfigurasi penuh saat pesawat mencapai kecepatan 90 knot. Kemudian dia juga bisa melambat untuk kemudian mendarat secara vertikal. (dok. Vahana Aero)
Karena bisa mendarat secara vertikal, otomatis Vahana tidak membutuhkan ruang yang luas. Sehingga cocok untuk dijadikan moda transportasi perkotaan. (dok. Vahana Aero)
Vahana dibekali motor elektrik sebagai sumber tenaga. Taksi terbang ini mampu mengangkut 1 orang penumpang. (dok. Vahana Aero)
Rencananya, pihak Airbus akan mulai memproduksi Vahana tahun depan, yaitu di 2020. Kita nantikan saja! (dok. Vahana Aero)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum