Miyoshi - Jepang sangat menjaga peninggalan leluhur mereka. Salah satunya adalah jembatan tradisional unik yang dirangkai dengan sulur tanaman anggur.
Foto: Jembatan Tradisional Unik dari Jepang

Iya Valley adalah sebuah lembah cantik yang dibuka sebagai tempat wisata di Prefektur Tokushima, Miyoshi. Lembah ini punya pemandangan indah dan hijau yang bisa menyegarkan pikiran. (iStock)
Iya Valley juga masih menyimpan warisan leluhur yang berumur ratusan tahun. Inilah Iya No Kazurabashi Bridge. (iStock)
Iya No Kazurabashi adalah jembatan tradisional Jepang yang sudah berumur sekitar 900 tahun. Di bawah jembatan, mengalirlah sungai cantik dengan warna toska. (iStock)
Jembatan Iya No Kazurabashi menjadi popular karena bahan yang membuatnya. Jembatan ini terbuat dari kayu yang diikat dengan batang tanaman anggur. (iStock)
Sulur tanaman anggur menjadi pengikat dari tapak jembatan. Lebar antar pijakan adalah sekitar 25 cm. (iStock)
Bukan cuma bagian injakan, sulur tanaman anggur juga dibuat menjadi pegangan jembatan. Batang tanaman anggur diikat menjadi satu dan direntangkan ke ujung jembatan. (iStock)
Menurut cerita masyarakat, jembatan ini dibangun oleh klan Heike. Saat itu mereka kalah perang dan melarikan diri ke Iya Valley. (iStock)
Jembatan setinggi 14 meter masih bertahan hingga sekarang. Wisatawan bisa mencoba jembatan tradisional ini dua kali dalam sehari, saat sunset dan sunrise. Jembatan ini pun hanya dibuka untuk satu arah saja. (iStock)
Tiap 3 tahun sekali, jembatan ini akan kembali direnovasi untuk memastikan kelayakannya. Karena kini, jembatan tradisional seperti ini hanya tinggal 13 buah jumlahnya. (iStock)
Komentar Terbanyak
Bandung Juara Kota Macet di Indonesia, MTI: Angkot Buruk, Perumahan Amburadul
Prabowo Mau Borong 50 Boeing 777, Berapa Harga per Unit?
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari Trump: Kita Perlu Membesarkan Garuda