Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri

Afif Farhan - detikTravel
Sabtu, 21 Sep 2019 00:55 WIB

Rote - Ndana adalah pulau di paling selatan Indonesia. Pulau yang indah, tanpa penghuni tapi dijaga oleh satuan TNI untuk menjaga kedaulatan NKRI.

Pulau Ndana di Kabupaten Rote Ndao, NTT punya luas 13 km persegi. Hanya dihuni oleh Satgas (Satuan Tugas) Pengamanan Pulau Terluar dari kesatuan TNI (Abdul Haris/detikcom)

Untuk mencapai Pulau Ndana, harus naik perahu sekitar 1 jam dari Pantai Oeseli, Kecamatan Rote Barat Daya. Siap-siap ombak dan gelombang besar! (Afif Farhan/detikcom)

Selamat datang di Pulau Ndana. Satgas Pengamanan Pulau Terluar dari kesatuan TNI di sini berjumlah 34 orang, dengan rincian 24 dari Yonif 3 Marinir Surabaya TNI AL dan 10 Yonif 734/PSY TNI AD (Afif Farhan/detikcom)

Satgas Pengamanan Pulau Terluar di Pulau Ndana setiap hari melakukan patroli darat dan laut mengitari pulaunya. Sekali patroli, diisi oleh 10 personil (Afif Farhan/detikcom)

Mereka berjalan kaki mengitari pulaunya dengan medan berupa padang savana, pesisir pantai sampai menembus hutan (Afif Farhan/detikcom)

Dengan persenjataan lengkap, mereka akan menjelajahi lanskap pantai berpasir putih ini (Afif Farhan/detikcom)

Mereka berpatroli untuk menjaga Pulau Ndana disinggahi warga asing tanpa izin, penangkapan ikan ilegal sampai para teroris (Afif Farhan/detikcom)

Setelah dari pantai, mereka siap menjelajahi padang savana di Pulau Ndana (Afif Farhan/detikcom)

Satgas Pengamanan Pulau Terluar menyisir padang savana dan siap memasuki hutan (Afif Farhan/detikcom)

Mengatur formasi sebelum masuk ke dalam hutan (Afif Farhan/detikcom)

Satgas Pengamanan Pulau Terluar mulai menyusuri hutan untuk mendatangi mercusuar dan titik dasar 121, sebagai titik paling selatan Indonesia (Afif Farhan/detikcom)

Satgas Pengamanan Pulau Terluar tiba di mercusuar (Afif Farhan/detikcom)

Mereka bergerak ke puncak mercusuar (Afif Farhan/detikcom)

Dari atas puncak, mereka memantau lautan (Afif Farhan/detikcom)

Setelah dari mercusuar Satgas Pengamanan Pulau Terluar menuju titik dasar 121 dan mengeceknya dengan GPS (Afif Farhan/detikcom)

Kemudian, perjalanan kembali ke markas melalui hutan dan melintasi danau (Afif Farhan/detikcom)

Pulau Ndana sendiri punya lanskap yang cantik. Wisatawan diperbolehkan datang ke sana, asal izin terlebih dulu kepada anggota Satgas Pengamanan Pulau Terluar di Pantai Oeseli. Kemudian, bisa sewa perahu nelayan untuk menuju ke sana (Afif Farhan/detikcom)

Terima kasih TNI sudah menjaga pulau paling selatan negeri ini! (Afif Farhan/detikcom)

Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Foto: Bakti TNI Menjaga Pulau Paling Selatan Negeri
Hide Ads