Cianjur - Tersembunyi di Cianjur, ada Air Terjun Cigoong yang cantik jelita. Ternyata, air terjun ini menyimpan misteri suara gong yang berbunyi di malam tertentu.
Foto: Air Terjun Penuh Misteri di Cianjur

Curug Cigoong berlokasi di Kampung Tabrig, Desa Gekbrong, Kecamatan Gekbrong, Cianjur. Untuk menuju ke sini, traveler harus melewati jalan setapak kampung selama 30 menit. (Ismet Selamet/detikcom)
Setelah lewat jalan setapak, tebing curam dengan kemiringan lebih 45 derajat jadi akses satu-satunya menuju curug. Harus sangat hati-hati lewat sini, kalau hujan licin. (Ismet Selamet/detikcom)
Curug ini dinamakan Cigoong karena warga sering mendengar suara gong misterius pada malam-malam tertentu. Biasanya setiap Malam Senin atau malam Jumat. (Ismet Selamet/detikcom)
Tak hanya itu, wisatawan juga sering berjumpa dengan sosok kakek misterius yang berpakaian seperti zaman dulu, dengan sarung dan tas dari bahan bambu. (Ismet Selamet/detikcom)
Jika ada wisatawan, khususnya laki-lak di curug ini pada waktu salat, apalagi mendekati salat Jumat, maka sosok ini akan membisiki untuk segera pergi ke masjid dan menunaikan salat. (Ismet Selamet/detikcom)
Meski diselimuti kisah mistis, tapi panorama cantik Curug Cigoong tetap menjadi daya tarik bagi wisatawan. Ayo ke Curug Cigoong di Cianjur! (Ismet Selamet/detikcom)
Komentar Terbanyak
Turis Brasil yang Jatuh di Gunung Rinjani Itu Sudah Tidak Bergerak
Keluarga Indonesia Diserang Pria di Singapura, Anak Kecil Dipukul dengan Botol
Tragedi Juliana di Rinjani, Pakar Brasil Soroti Lambatnya Proses Penyelamatan