Pirangi do Norte - Di Brasil, ada pohon jambu mede terbesar di dunia. Luasnya mencapai 8.500 meter persegi. Sudah seperti hutan mini. Yuk, lihat penampakannya!
Foto: Penampakan Pohon Jambu Mede Terbesar Sedunia

Berlokasi di negara bagian Rio Grande do Norte, tepatnya di kota pesisir pantai kecil bernama Pirangi, ada sebuah pohon Jambu Mede raksasa. (Getty Images/iStockphoto/gustavoferretti)
Disebut raksasa, karena ukurannya yang luar biasa besar. Satu pohon ini tumbuh hingga seukuran 70 kali pohon jambu mede biasa. (Getty Images/Federico Fermeglia)
Luas naungan kanopi yang terbentuk dari pohon ini juga sangat mengagumkan, seluas 8.500 meter persegi. Sudah seperti hutan mini saja! Padahal cuma satu pohon. (Getty Images)
Pohon Jambu Mede ini diperkirakan berusia 1.000 tahun lebih. Siapa yang menanam pertama kali dan kapan pohon ini ditanam, tidak ada yang tahu pasti. (Getty Images/iStockphoto/diegograndi)
Jika dilihat dari atas, pohon Jambu Mede ini benar-benar seperti hutan. Kabarnya, pohon Jambu Mede ini ditanam oleh nelayan bernama Luis Inacio de Oliveira di tahun 1888. (Getty Images/iStockphoto/diegograndi)
Itu berarti pohon jambu mede ini diperkirakan berusia 1.000 tahun lebih. Pohon raksasa ini pun jadi destinasi wisata populer dan Instagramable di Brasil. (Getty Images/Federico Fermeglia)
Para peneliti menyebut pohon Jambu Mede ini mengalami mutasi genetik sehingga bisa tumbuh dengan ukuran yang sangat besar. Tumbuhnya juga bukan ke atas, melainkan menyamping dan ke sekelilingnya. (Getty Images/iStockphoto/Damiao Paz)
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Viral Keluhan Traveler soal Parkir Jakarta Fair 2025: Chaos!