Sabtu, 27 Mar 2021 09:42 WIB
PHOTOS
Foto: Serunya Body Rafting Menaklukkan Sungai Ciwayang
Faizal Amiruddin
detikTravel
Pangandaran - Akhir pekan, saatnya melakukan kegiatan outdoor yang menantang. Cobalah sensasi body rafting menaklukkan sungai Ciwayang di Pangandaran. Seru!

Inilah sungai Ciwayang di Pangandaran. Sungai Ciwayang terletak di Dusun Cikoranji, Desa Cimindi, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Pangandaran. Berjarak sekitar 26 kilometer saja dari pantai Pangandaran. (dok. Kompepar Ciwayang)

Sungai ini merupakan hulu dari Green Canyon. Airnya yang jernih mengalir di antara tebing-tebing yang indah. Mirip di Green Canyon, hanya sungai Ciwayang lebih kecil dari Green Canyon. Keindahan sungai itu bisa dinikmati traveler sambil melakukan aktivitas body rafting. (dok. Kompepar Ciwayang)