Cianjur - Vila di Cianjur ini viral di media sosial. Vila ini unik karena kolam renangnya sambung menyambung jadi satu. Inilah Vila Kolam Jejer yang viral itu:
Foto: Vila Kolam Jejer yang Unik dan Viral di Cianjur

Begitulah suasana indah vila yang dikenal dengan sebutan vila kolam jejer yang pernah viral di media sosial beberapa waktu lalu. Lantaran konsepnya yang unik, villa ini digandrungi wisatawan.Β
Villa ini unik karena kolam renangnya sambung menyambung jadi satu. Ada sekitar 20 kolam renang berjajar di antara deretan vila tersebut. Villa ini terletak di kawasan Bukit Cipendawa, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Ada ratusan villa di kawasan Bukit Cipendawa, tapi villa kolam jejer jadi yang paling banyak ditanyakan dan disewa. Saking larisnya, untuk bisa menginap wisatawan harus memesan minimal dua pekan sebelumnya.Β
Meski di tengah pandemi, penyewa villa kolam jejer tetap banyak. Biaya sewa yang terjangkau hanya sekitar Rp 800 ribu hingga Rp 1 juta per malam di hari kerja dan Rp 1,3 juta di akhir pekan.Β
Villa kolam jejer atau kolam renang yan berjajar tersebut memang tidak privat, sebab satu kolam renang diperuntukkan bagi dua rumah yang saling membelakangi.Β
Wisatawan biasa datang ke vila ini untuk mengambil foto ataupun video untuk diunggah di media sosial. Sebab, kawasan tersebut memiliki pemandangan dan konsep yang Instagramable.Β
Lokasi vila tersebut juga strategis, tidak begitu jauh dari destinasi wisata di Cianjur, seperti Kebun Raya Cibodas dan Taman Bunga Nusantara.
Selain bisa berenang-renang di kolam ini, wisatawan juga bisa sambil bakar-bakar jagung atau daging. Karena biasanya setiap vila menyiapkan alat untuk BBQ dan bakaran. Dijamin seru!Β
Komentar Terbanyak
Bangunan yang Dirusak Massa di Sukabumi Itu Villa, Bukan Gereja
Aturan Baru Bagasi Lion Air, Berlaku Mulai 17 Juli 2025
Brasil Ancam Seret Kasus Kematian Juliana ke Jalur Hukum