Sulawesi Selatan - Saat menapakan kaki ke Bulukumba, pasti tidak asing dengan ikon kapal pinisi. Ternyata kapal pinisi memiliki arti dan makna penting bagi masyarakat Bulukumba.
Jelajah Desa BRILian
Melihat Landmark Kapal Pinisi Khas Bulukumba

Sejumah warga melintas di kawasan Bundaran Pinisi, Bulukumba, Sulawesi Selatan, Minggu (29/10/2023). Β
Kapal atau perahu pinisi adalah salah satu mahakarya ciri khas masyarakat Bulukumba. Sebab Bulukumba ternyata juga dikenal sebagai 'Butta Panrita Lopi' yang berarti daerah pemukiman orang-orang yang ahli dalam membuat perahu.Β Β
Ada beberapa wilayah di Bulukumba yang memang menjadi pusat pembuatan kapal pinisi. Di antaranya adalah Tanah Beru, Bontotiro.Β Β
Kapal pinisi sendiri sebenarnya adalah perahu khas masyarakat Bugis Makassar, yang telah ada kurang lebih sejak abad ke-14.Β Β
Ciri khas dari kapal ini biasanya memiliki dua tiang layar dan tujuh layar yang tersusun dengan formasi 3:2:2.Β Β
Tiga layar biasanya dipasang di ujung depan, dua layar di bagian depan (tiang pertama) dan dua layar terakhir di bagian belakang kapal.Β Β
Jika datang ke Bulukumba, jangan lupa untuk foto di Bundaran Pinisi untuk menciptakan momen berharga bersama keluarga.Β Β
Selain itu, tak jauh dari Bundaran Pinisi, biasanya juga ada warung atau tempat jajan untuk menikmati sore hari.Β Β
Sebelumnya ikon atau landmark dariΒ kapal pinisi ada di Bundaran Pinisi. Hanya saja pemerintah mulai membangun kapal pinisi di lantai atas Gedung Satap Bulukumba.Β Β
Kapal yang diletakan di Satap ini merupakan asli dibuat oleh panrita lopi atau pengrajin kapal asal Bontobahari. Bodi kapal sendiri memiliki ukuran 23 x 4 meter dengan tinggi 2,5 meter.Β Β
Komentar Terbanyak
Didemo Pelaku Wisata, Gubernur Dedi: Jelas Sudah Study Tour Itu Piknik
Prabowo Mau Borong 50 Boeing 777, Berapa Harga per Unit?
Prabowo Mau Beli 50 Pesawat Boeing dari AS, Garuda Ngaku Butuh 120 Unit