Mengutip Huffington Post, Kamis (31/10/2013), berikut 5 kamar hotel anak super mewah di berbagai negara:
1. Barbie Suite, The Palms (Las Vegas, AS)
(Huffington Post)
|
Barbie Suite punya 1 tempat tidur king size dan 2 tempat tidur queen size, sehingga cukup untuk 6 orang. Harganya, mulai dari US$ 3.000 (Rp 33 juta) per malam.
2. Minion Suites, Loews Portofino Bay Hotel (Orlando, AS)
(Huffington Post)
|
Gambar Minion memenuhi seluruh dinding kamar ini. Minion Suites juga punya kamar untuk orangtua, terhubung oleh pintu ke kamar anak-anak. Harganya mulai dari US$ 575 (Rp 6,4 juta) per malam.
3. Mickey Mouse Penthouse, Disneyland Hotel (California, AS)
(Huffington Post)
|
Harga per malamnya mulai dari US$ 2.882 (Rp 32 juta) per malam. Selain Mickey Mouse Penthouse, Disneyland Hotel juga punya kamar bertema Pirates od Carribean, Big Thunder, juga Fairy Tale Suite yang punya mosaik besar bergambar Sleeping Beauty di kamar mandi.
4. Legoland Hotel, Legoland California Resort (California, AS)
(Huffington Post)
|
Di kamar tema kerajaan, anak-anak akan tidur di kasur besar dengan bed cover dan bantal ala raja. Dindingnya pun dibuat seperti kastil, bergambar batu dengan poster kerajaan dan gambar pedang. Harga per malamnya mulai dari US$ 189 (Rp 211.000) per malam.
5. The Eloise Suite, The Plaza (New York, AS)
(Huffington Post)
|
Kamar ini bernuansa pink dengan lampu gantung kristal, berfurnitur mewah dan nyaman. Detail 'girly' kamar ini juga terlihat dari gantungan dan pajangan dinding yang semuanya bernuansa pink. Harga per malamnya mulai dari US$ 1.295 (Rp 14 juta) per malam.
Halaman 2 dari 6
Komentar Terbanyak
Turis Lebih Tertarik ke Malaysia, Indonesia Tidak Kalah Indah tapi...
Viral King Abdi Nggak Dikasih Makan Saat Naik Batik Air, Ini Kata Netizen
Pariwisata Indonesia Kalah Pamor dari Malaysia, Masalahnya Bukan di Angka tapi...