1. Danau Toba, Sumatera Utara (52%)
|
(Sastri/ detikTravel)
|
Panjang Danau Toba mencapai sekitar 100 Km, dengan lebar sekitar 30 Km. Selain naik perahu berkeliling danau dan mengunjungi Pulau Samosir di tengahnya, wisatawan juga bisa trekking ke air terjun Sipiso-piso dan berendam di kolam air panas alami.
2. Ranu Kumbolo, Jawa Timur (27%)
|
(Ardi Rimbawan /dtraveler)
|
Ranu Kumbolo menjadi tempat beristirahat dan menginap bagi para pendaki dan wisatawan. Luas danau ini sekitar 15 hektar, dan menjadi bagian dari Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Oleh karena itu, jangan coba-coba membuang sampah sembarangan atau merusak keindahannya!
3. Danau Batur, Bali (9%)
|
(Sastri/ detikTravel)
|
Kaldera Gunung Batur telah masuk dalam Global Geopark Network (GGN) UNESCO. Traveler bisa mengagumi kalderanya dari pesisir Danau Batur tepatnya di Dermaga Kedisan, atau berkeliling danau naik jukung (perahu). Makam keramat Trunyan terdapat di sisi timur Danau Batur.
4. Danau Maninjau, Sumatera Barat (6%)
|
(Putri/ detikTravel)
|
Panorama danau ini memang sangat memukau. Traveler biasa menyewa sepeda motor dari Bukittinggi dan menjajal jalanan mulus dengan pemandangan pesawahan untuk menuju danau ini. Danau ini tersohor oleh Kelok 44, jalanan berbelok sepanjang 10 Km dari Ambun Pagi sampai Maninjau.
5. Danau Singkarak, Sumatera Barat (6%)
|
(Afif/detikTravel)
|
Danau Singkarak tersohor di mata wisatawan mancanegara karena ajang balap sepeda internasional, Tour de Singkarak. Selain itu, kereta api wisata Mak Itam juga melintasi Danau Singkarak dengan rute dari Sawahlunto ke Singkarak.
Halaman 2 dari 6












































Komentar Terbanyak
Wanita Palembang Nekat Nyamar Jadi Pramugari, Batik Air Buka Suara
Koster Tepis Bali Sepi, Wisman Naik, Domestiknya Saja yang Turun
Nyeleneh! Jemaah Zikir di Candi Prambanan: Mau Lepaskan Kutukan Roro Jonggrang