Kitakyushu adalah kota yang terletak di Fukuoka Perfecture, Kyushu, Jepang. Tiap akhir April sampai awal Mei, kota ini dipenuhi wisatawan dari berbagai belahan dunia. Tujuan mereka sama: Kawachi Fuji Gardens.
Tiap musim semi, tempat ini dijejali turis yang ingin melihat terowongan alami dari bunga. Tak main-main, terowongannya memang sangat indah! Bunga Wisteria beragam warna menggantung apik dari atasnya.
Mengutip Atlas Obscura, Senin (24/3/2014), bunga Wisteria memang tumbuh subur di Kawachi Fuji Gardens. Bunga ini berwarna pastel, mulai dari ungu sampai putih.
Mayoritas traveler menyambangi taman ini pada akhir April sampai awal Mei, saat berlangsungnya festival 'Fuji Matsuri'. Pada saat inilah bunga Wisteria mekar sempurna.
(aff/aff)












































Komentar Terbanyak
Koster: Wisatawan Domestik ke Bali Turun gegara Penerbangan Sedikit
Ditonjok Preman Pantai Santolo, Emak-emak di Garut Babak Belur
Koster Akui Jumlah Wisatawan Domestik ke Bali Turun di Libur Nataru