Hotel di Los Angeles Ini Pinjamkan Ferrari Sampai Lamborghini, Gratis!

Yuk ceritain perjalananmu dan bagikan foto menariknya di sini!
bg-escape

Hotel di Los Angeles Ini Pinjamkan Ferrari Sampai Lamborghini, Gratis!

- detikTravel
Kamis, 30 Okt 2014 16:13 WIB
Hotel di Los Angeles Ini Pinjamkan Ferrari Sampai Lamborghini, Gratis!
Ferrari California (Ferrari)
Los Angeles - Four Season di Los Angles, AS punya fasilitas gratis yang mungkin tak dimiliki hotel lainnya. Hotel bintang lima ini meminjamkan berbagai mobil mewah dari Mini Cooper, Ferrari, Mercedes-Benz sampai Lamborghini secara cuma-cuma. Tapi ada syaratnya...

Dilongok dari situs resmi Four Season, Kamis (30/10/2014) hotel yang berada di kawasan Beverly Hills tersebut punya paket bernama Suite Drive. Paket khusus bagi tamu yang menginap di kamar One-Bedroom Suite, Luxury Suite, Grand Luxury Suite, Premier Suite, Royal Suite, Presidential Suite East dan Presidential Suite West.

Dalam Suite Drive Program, para tamu bisa naik aneka mobil mewah secara gratis. Bagi yang bermalam di One-Bedroom Suite, Luxury Suite dan Grand Luxury Suite dapat menjajal Cadillac CTS, Mini Cooper Coupe, Mercedes GLK350 SUV, Lincoln Town Car, Mercedes-Benz C300, Mustang LX, Volvo S80 dan Audi A4.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kalau di Royal Suite, Presidential Suite East dan Presidential Suite West para tamu bisa naik Rolls-Royce Ghost, Ferrari F430, Ferrari California, Mercedes-Benz SLS Exotic, Maserati GT Spider, Lamborghini Gallardo, Audi R8, Bentley Flying Spur dan Porsche Cayenne Turbo. Mantap!

Mobil-mobil tersebut bisa dibawa seharian untuk berkeliling Kota Las Vegas. Biaya bensin, asuransi dan parkir ditanggung sendiri oleh tamu. Meski begitu, kapan lagi bisa mejeng naik mobil mewah di Las Vegas?

Bicara soal biaya menginap di Four Season, tampaknya Anda harus merogoh kocek dalam-dalam. Biaya menginap paling murah di One-Bedroom Suite saja, mulai dari USD 1.200 atau sekitar Rp 14,5 juta per malam.

(aff/aff)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads