Melihat air mancur bisa menjadi pilihan wisata romantis bersama pasangan dan keluarga. Perpaduan pencahayaan dan alunan musik membuat berbagai air mancur terlihat spektakuler. Dilansir oleh detikTravel dari CNN, Selasa (18/11/2014) inilah 10 air mancur paling spektakuler di dunia bagian kedua:
6. Dubai Fountain, UEA
|
(CNN)
|
Dubai Fountain terletak di danau di depan Burj Khalifa. Panjang air mancur mencapai 275 m dan dapat bergerak mengikuti alunan musik. Air mancur ini sangat spektakuler karena memiliki 5 mesin jet yang dapat menyemprotkan air yang tingginya setara dengan bangunan 50 lantai. Wow!
Dubai Fountain juga dilengkapi dengn 6.600 lampu LED dan 25 proyektor warna yang memungkinkan mesin jet menampilkan berbagai gambar. Cahaya dari tengah air mancur dapat terlihat hingga sekitar 32 km, membuatnya menjadi titik tercerah di Timur Tengah.
7. Aquanura, Belanda
|
(CNN)
|
Aqunura terdiri dari 200 air mancur dan 900 lampu, semua disusun berjajar. Pertunjukan Aquanura menampilkan kombinasi dari pencahayaan, air, api dan musik dari Brabant Orchestra. Pertunjukan ini menarik 6.500 penonton setiap harinya.
8. Lotte World Musical Fountain, Korea Selatan
|
(CNN)
|
Lotte World Musical Fountain dilengkapi dengan sistem pencahayaan teknologi tinggi, warna dan 16 lagu berbeda yang digunakan sebagai musik latar. Air mancur ini selesai dibuat pada tahun 2010. Saat ini Lotte World Musical Fountain menarik 20.000 pengunjung setiap harinya dan dinobatkan sebagai tempat yang paling populer di Busan.
9. Longwood Gardens Fountains, AS
|
(CNN)
|
Longwood Gardens Fountains memiliki 380 nozel dan 18 pompa yang dapat menyemprotkan 37.854 liter air per menit dengan ketinggian hingga 39 m. Selain itu ada juga lampu warna warni untuk memperindah tampilan air mancur.
10. Turning Heads Fountain, AS
|
(CNN)
|
Air mancur unik ini dibuat oleh Seyed Alavi, seniman lokal yang ingin membuat sebuah karya seni untuk anak-anak tetapi juga mewakili isu-isu yang mengena di hati. Alavi kemudian memutuskan untuk menggabungkan konsep kelahiran, kebangkitan, kebijaksanaan dan komunitas.
Halaman 2 dari 6












































Komentar Terbanyak
Doyan Kampanye Anti Islam, Visa Influencer Israel Ditolak Australia
Eks Presiden FIFA: Jangan Pergi ke AS Saat Piala Dunia!
Makam Tak Biasa Pemilik Ajian Pancasona, 'Tergantung' di Atas Tanah